Harga Cabai Merah Keriting Kembali Naik di Pasar Laguboti Toba

Pedagang cabai saat menjajakan jualannya kepada pembeli di Pasar Laguboti. (Foto: Nimrot/Mistar)
Toba, MISTAR.ID
Sempat mengalami penurunan, harga cabai merah keriting kembali naik di Pasar tradisional Laguboti. Awalnya sempat Rp40.000 per kilogram dan hari ini, Senin (3/11/2025) menjadi Rp60.000 per kilogram dijual pedagang.
Pedagang di Pasar Laguboti, Tiara Manurung mengatakan, selama tiga hari harga cabai di Pasar Porsea dan Laguboti sempat dibandrol Rp40.000 hingga Rp50.000 per kilogram tetapi kembali naik menjadi Rp60.000 per kilogram.
"Penyebab turunnya harga cabai akibat stok yang didatangkan dari pulau Jawa, setelah stok habis kini yang kami jual kepada konsumen adalah cabai lokal, dengan harga lebih tinggi dari cabai luar kota," ujar Tiara, Senin (3/11/2025).
Sementara pedagang lainnya, Yolanda Sibuea mengatakan, harga cabai yang dijualnya hingga hari ini masih tetap diharga Rp60.000 per kilogramnya. Dia enggan menjual cabai dari luar daerah seperti dari pulau Jawa.
"Saya enggan menjual cabai yang berasal dari luar kota, sebab saya tidak ingin keluhan dari konsumen. Cita rasa dari cabai lokal dan luar daerah menurut konsumen ada perbedaan," katanya.
Kabid Perdagangan Dinas Koperindag Toba, Dora Sibarani, mengatakan dari dinas selalu melakukan survei pasar untuk menentukan fluktuasi bahan pokok di Kabupaten Toba serta memperhatikan daya beli masyarakat di Toba khususnya cabai merah.
"Sebulan terakhir telah terjadi penurunan harga yang signifikan setelah datangnya cabai dari luar kota untuk memenuhi stok yang terbatas dari petani lokal. Semoga hadirnya cabai luar kota ini, berlanjut hingga panen petani lokal stabil," ucapnya.
PREVIOUS ARTICLE
Gara-gara Judol, Indonesia Rugi Rp132,8 Triliun per Tahun























