Tuesday, November 4, 2025
home_banner_first
SIANTAR SIMALUNGUN

Jumlah Penerima PKH Siantar Turun dalam Tiga Tahun

Mistar.idSelasa, 16 September 2025 13.26
AN
jumlah_penerima_pkh_siantar_turun_dalam_tiga_tahun

Plt Kadinsos P3A Risbon Sinaga di sela rapat kerja bersama Komisi I DPRD Pematangsiantar. (Foto: Jonatan/Mistar)

news_banner

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Jumlah penerima bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) di Kota Pematangsiantar menurun dalam tiga tahun terakhir. Data tersebut terungkap saat rapat kerja Komisi I DPRD bersama Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A), Selasa (16/9/2025).

Plt Kadinsos P3A, Risbon Sinaga, menyebut tahun ini penerima PKH hanya 6.077 keluarga penerima manfaat (KPM). Ia mengatakan penurunan itu hasil validasi ketat yang dilakukan jajarannya.

“Tujuannya agar penerima benar-benar mereka yang layak mendapatkan, yaitu keluarga berpenghasilan rendah,” ucap Risbon.

Ia merinci, tahun sebelumnya jumlah penerima PKH mencapai 7.804 KPM, sedangkan pada 2023 sempat menyentuh 8.121 KPM. Nominal bantuan yang diterima tiap KPM berbeda-beda, tergantung kategori yang dipenuhi.

“Yang diterima KPM bergantung pada kategori yang dipenuhi oleh KPM itu sendiri,” katanya.

Pertanyaan terkait penurunan jumlah penerima sebelumnya diajukan Anggota Komisi I DPRD, M. Tigor Harahap. Politisi PKS itu mendorong Dinsos melakukan pendataan dari tingkat kelurahan sebelum berkoordinasi dengan kementerian. (jonatan/hm25)

BERITA TERPOPULER

BERITA PILIHAN