Saturday, November 1, 2025
home_banner_first
OLAHRAGA

Hasil Super League: Bhayangkara FC Vs Persita Berbagi Angka 1-1, Duel Sengit Diwarnai Insiden

Mistar.idSabtu, 1 November 2025 18.03
journalist-avatar-top
hasil_super_league_bhayangkara_fc_vs_persita_berbagi_angka_11_duel_sengit_diwarnai_insiden

Pemain Bhayangkara FC saat berhadapan dengan pemain Persita Tangerang pada pekan ke-11 Super League 2025/2026 di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Sabtu (1/11/2025) dengan skor imbang 1-1. (foto: Instagram Bhayangkara FC/mistar)

news_banner

Bandar Lampung, MISTAR.ID

Hasil akhir pertandingan antara Bhayangkara FC vs Persita di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung berakhir imbang 1-1. Pendekar Cisadane berhasil menyarangkan gol terlebih dahulu dari tendangan Pablo Ganet di menit 80.

Namun, kemenangan sesaat itu bisa diimbangi oleh Slamko damjanovic di menit 86 yang menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Sejak awal pertandingan, duel kedua tim berlangsung sengit dan saling menyerang.

Beberapa kali lini serang Bhayangkara mengancam gawang Persita namun bisa ditepis oleh kiper Igor. Begitu juga dengan penyerang Persita yang menyusun penyerangan beberapa kali namun masih sulit tembus di babak 1 yang berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.

Namun puasa gol akhirnya terpecahkan dengan gol yang disarangkan Pablo Ganet. Dalam laga kali ini juga beberapa kali terjadi insiden. Pertama ketika pemain Bhayangkara FC Sani Rizky bertabrakan kepala dengan pemain Persita Mohammad Toha.

Kemudian pemain persita Ryuji Utomo juga sempat menabrak tiang gawang ketika berusaha menyarangkan gol. Dalam enam pertemuan terakhir, Persita mampu meraih tiga kemenangan, sementara Bhayangkara FC dua kali.

Satu laga berakhir imbang untuk kedua tim. Kemenangan akan membawa Pendekar untuk terus bersaing di papan atas klasemen. Saat ini Persita memiliki 17 poin berada di posisi keempat, sama dengan raihan poin milik Persija Jakarta (2) dan juga Malut United FC (3).

Susunan Pemain Bhayangkara FC Vs Persita Tangerang

Bhayangkara FC:

Aqil Savik, Putu Gede, Nehar Sadiki, Slavko Damjanović, Firza Andika, Moisés, Lautaro Belleggia, Wahyu Subo Seto, Ginanjar Wahyu, Sani Rizky, Dendy Sulistyawan

Pelatih: Paul Munster

Persita Tangerang:

Igor Rodrigues, Mario Jardel, Tamirlan Kozubaev, Ryuji Utomo, Muhammad Toha, Javlon Guseynov, Shin-yeong Bae, Pablo Ganet, Aleksa Andrejić, Rayco Rodriguez, Hokky Caraka

Pelatih: Carlos Pena

BERITA TERPOPULER

BERITA PILIHAN