Warga Binjai Digegerkan Penemuan Mayat di Dalam Rumah

Korban ditemukan sudah meninggal dunia di dalam rumahnya. (foto: bayu/mistar)
Binjai, MISTAR.ID
Warga Jalan Syechsama, Kelurahan Setia, Lingkungan V, Kecamatan Binjai Kota digegerkan adanya penemuan mayat yang terbaring di dalam rumahnya, Senin (28/7/2025) pagi. Sosok mayat tersebut diketahui bernama Alem, 70 tahun.
Kornel, 35 tahun, warga setempat menyebut kejadian bermula saat para tetangga curiga sudah beberapa hari korban tidak nampak keluar dari rumahnya.
"Biasanya Wak Alem pagi membawa becak barang ke pasar dan juga sering terlihat mengambil air. Tapi hari ini, kami tidak melihatnya," ujar tetangga sebelah rumah korban.
Kemudian, warga mendobrak pintu rumahnya dan terlihat Alem sudah tergeletak bersimbah darah dari bagian kepalanya dan di dekat kasurnya ada Sajadah. Mengetahui itu, warga memberitahukan kepada kepling setempat dan pihak kepolisian.
Kornel menjelaskan Alem merupakan seorang lajang tua yang tinggal sendirian di rumah kontrakan. Dia menduga korban mengidap penyakit bawaan hipertensi.
"Memang beberapa hari, saya lihat beliau (korban) saat jalan seperti badannya lemas. Mungkin penyebabnya sakit hipertensinya kambuh. Kayaknya jatuh pas mau salat subuh tadi," ucap Kornel.
Pantauan awak media di lokasi, Personel Polsek Binjai Kota dan Lurah Setia sudah berada di lokasi kejadian. Jenazah akan diurus pihak BKM Masjid di sekitar rumahnya untuk disemayamkan. (Bayu/hm18)