Polisi Tangkap 4 Pelaku Penikaman David Nainggolan di Jalan Padang Medan

Ibu korban duduk menatap jenazah anaknya, David Nainggolan. (foto:putra/mistar)
Medan, MISTAR.ID
Polisi menangkap empat pria yang diduga sebagai pelaku penikaman terhadap David Martua Nainggolan (26), yang terjadi di Jalan Padang, Kelurahan Bantan, Kecamatan Medan Tembung, Kota Medan, Senin (13/10/2025) lalu.
Hal tersebut diungkapkan ayah korban, N. Nainggolan, kepada Mistar, Rabu (22/10/2025).
“Sudah ditangkap empat orang,” ujarnya.
Ia menjelaskan, penangkapan terhadap keempat terduga pelaku dilakukan selama tiga hari berturut-turut. Meski demikian, N. Sitanggang mengaku tidak mengetahui identitas maupun peran masing-masing pelaku.
“Kalau nama-namanya saya tidak tahu. Setahu kami, mereka warga Gang Terong. Hari pertama dua orang ditangkap, hari kedua satu orang, dan hari ketiga satu orang,” tuturnya.
Hingga berita ini diterbitkan, Kanit Pidum Satreskrim Polrestabes Medan, Iptu M. Hafidz, belum memberikan keterangan resmi terkait penangkapan tersebut.
Sebelumnya diberitakan, David, warga Jalan Betet, Kelurahan TSM II, Kecamatan Medan Denai, tewas setelah ditikam orang tak dikenal (OTK) di Jalan Padang, Kelurahan Bantan, Medan Tembung, Senin (13/10/2025) sekitar pukul 03.00 WIB.
Menurut salah seorang kerabat korban, Ana Sitorus, David mengalami satu luka tusukan di bagian perut. Usai kejadian, pria yang sehari-hari bekerja mencari makan ternak babi itu sempat dievakuasi ke Klinik Sudarlis. Namun, nyawanya tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia. (hm16)
BERITA TERPOPULER









