Friday, May 23, 2025
home_banner_first
HUKUM & PERISTIWA

Angin Kencang Terbangkan Atap Universitas Al Washliyah Medan

journalist-avatar-top
Jumat, 23 Mei 2025 18.28
angin_kencang_terbangkan_atap_universitas_al_washliyah_medan

Satpam Universitas Al Washliyah Medan, Tara. (f: matius/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Hujan deras yang disertai angin kencang membuat atap seng Universitas Al Washliyah yang berada di Jalan SM Raja Medan berterbangan pada Jumat (23/5/2025) sekitar pukul 15.00 WIB sore.

Satpam Universitas Al Washliyah Medan, Tara, 27 tahun, mengatakan tidak ada korban dalam insiden ini.

“Seng-seng yang berterbangan menutupi jalan. Jalan sempat macet. Pengendara dari arah Lapangan Merdeka menuju Amplas yang macet. Tapi sebentar saja,” kata Tara yang sedang berjaga di pos.

Masih kata Tara, “beruntungnya, saat kejadian tidak ada pengendara yang kena seng. Dia bersama warga setempat bersama-sama mengambil seng itu dan meletakkannya di halaman kampus.”

Menurut amatan Mistar di lokasi, sekitar pukul 16.30 WIB, kondisi jalan sudah kembali normal. (matius/hm20)

REPORTER:

BERITA TERPOPULER

BERITA PILIHAN