Polisi Sebut Tewasnya Pemuda 24 Tahun di Jalan Pelita 6 Medan Karena Sakit

Sejumlah warga mengevakuasi jenazah di sebuah ruko kosong dibawa ke dalam ambulance menuju rumah duka di Kecamatan Medan Marelan. (Foto: Ari/Mistar)
Medan, MISTAR.ID
Kanit Reskrim Polsek Medan Timur, Iptu Khairul Fajri Lubis mengungkapkan, pemuda 24 tahun dengan identitas Akmalia Siregar tewas dikarenakan riwayat penyakit.
“Dari hasil pemeriksaan pada tubuh korban, tidak ada ditemukan tanda-tanda kekerasan, dan korban meninggal dunia karena sakit,” katanya saat dikonfirmasi Mistar, Sabtu (1/11/2025).
Pihaknya turun ke lokasi untuk melakukan identifikasi jenazah di Jalan Pelita 6, Kelurahan Tegal Rejo, Kecamatan Medan Perjuangan.
"Kita sudah turun ke TKP dan telah evakuasi jasad korban. Korban meninggal dunia diduga karena sakit," ujarnya.
Ia menjelaskan lokasi ditemukannya pemuda tersebut memang merupakan ruko kosong. Biasanya, tempat tersebut kerap dijadikan tempat beristirahat korban.
"Lokasinya ruko kosong, ruko yang belum laku gitu lah. Ruko itu digunakan korban sebagai tempat beristirahat," tuturnya.
Ia menegaskan saat ini jasad korban telah diserahkan kepada pihak keluarga dan dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan. “Ya sudah kita serahkan kepada keluarga dan akan dimakamkan,” ucapnya.
Sebelumnya, seorang pemuda 24 tahun, bernama Akmalia Siregar ditemukan tidak bernyawa di sebuah ruko kosong tanpa penghuni, di Jalan Pelita 6, Pasar 2, Kelurahan Tegal Rejo, Kecamatan Medan Perjuangan.






















