Wednesday, May 21, 2025
home_banner_first
HUKUM & PERISTIWA

Dirjenpas Minta Humas Lapas Tanjung Gusta Medan Lebih Aktif

journalist-avatar-top
Selasa, 20 Mei 2025 21.40
dirjenpas_minta_humas_lapas_tanjung_gusta_medan_lebih_aktif

Dirjenpas, Mashudi, saat memberikan pengarahan kepada para petugas Lapas Medan secata virtual. (f: ist/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas), Mashudi meminta peran aktif bidang kehumasan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tanjung Gusta Medan. Menurutnya, Lapas bukan hanya sebagai tempat menjalani hukuman.

"Masyarakat perlu tahu bahwa pemasyarakatan bukan hanya tempat menjalani pidana, akan tetapi juga ruang pembinaan dan perubahan. Di sinilah humas harus berperan aktif," kata Mashudi saat memberikan pengarahan kepada para petugas Lapas Medan secara virtual, Selasa (20/5/2025).

Mashudi pun meminta bidang kehumasan bukan sekadar sebagai fungsi pendukung saja, melainkan juga bagian strategis dari reformasi pemasyarakatan.

"Saya mendorong seluruh jajaran humas, baik di pusat maupun daerah untuk aktif menyampaikan informasi yang akurat, membangun, dan menampilkan sisi positif dari kegiatan pemasyarakatan," ujarnya.

Arahan tersebut direspons serius oleh Kalapas Medan, Herry Suhasmin. Dia pun berkomitmen akan memperkuat peran humas di lingkungan Lapas Medan. (deddy/hm20)

REPORTER: