Bupati Labuhanbatu Usung Tujuh Misi Strategis dalam RPJMD Lima Tahun ke Depan

Asisten III Setdakab Labuhanbatu Zaid Harahap saat memimpin apel gabungan. (foto: yazis/mistar)
Labuhanbatu, MISTAR.ID
Bupati Labuhanbatu, Maya Hasmita, melalui Asisten III Zaid Harahap, memaparkan tujuh misi strategis yang dirumuskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Labuhanbatu tahun 2025–2029.
Paparan ini disampaikan dalam apel gabungan Kelompok I di lingkungan Pemkab Labuhanbatu yang digelar di Lapangan BKPP, Komplek Kantor Bupati, Kelurahan Ujung Bandar, Kecamatan Rantau Selatan, Senin (21/7/2025).
Zaid menjelaskan saat ini Pemkab Labuhanbatu tengah memasuki tahapan pembahasan Peraturan Daerah (Perda) RPJMD 2025–2029, yang memuat arah pembangunan lima tahun ke depan.
Adapun tujuh misi strategis dalam RPJMD tersebut yakni meningkatkan kualitas SDM melalui pendidikan dan kesehatan untuk semua kalangan, meningkatkan kemandirian dan ketahanan pangan, serta meningkatkan tata kelola pemerintahan yang efektif, efisien, dan bersih.
Selanjutnya meningkatkan perlindungan sosial dan pengembangan budaya lokal, membangun desa dan menata kota berbasis potensi tematik wilayah, mengembangkan infrastruktur ramah lingkungan serta memperkuat mitigasi bencana, terakhir mendorong inovasi daerah, ekonomi kreatif, dan sektor pariwisata.
Zaid juga mengungkapkan Pemkab telah merancang program Pemberian Makan Bergizi (MBG) sebagai bagian dari kegiatan strategis daerah. Program ini akan difasilitasi dengan penyediaan lahan untuk pembangunan dapur umum yang tersebar di sembilan kecamatan.
Untuk merealisasikan visi dan misi tersebut, Pemkab Labuhanbatu akan mengoptimalkan kolaborasi dan sinergi pendanaan pembangunan, baik melalui APBD kabupaten, provinsi, maupun pembiayaan alternatif lainnya.
"Melalui apel gabungan ini, saya mengajak seluruh perangkat daerah agar menyusun strategi masing-masing sesuai arah pembangunan dalam RPJMD 2025–2029," tutur Zaid. (yazis/hm24)