Presiden Prabowo Jadikan SMA Unggul DEL Percontohan Sekolah Garuda


SMA Unggul DEL jadi contoh Sekolah Garuda dan masuk Sekolah Unggul Garuda Transformasi (f:ist/mistar)
Toba, MISTAR.ID
Presiden Prabowo Subianto menjadikan SMA Unggul Del, Kabupaten Toba, salah satu sekolah percontohan dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Rencana pemerintah akan membangun Sekolah Unggul Garuda yang dapat memberikan akses pendidikan world class (kelas dunia).
Kepala SMA Unggul Del Arini Desianti Parawi menerangkan, sekolah yang dipimpinnya dipilih dari 12 sekolah unggul di Indonesia karena menerapkan kurikulum internasional
Sekolah Anggul Garuda yang sepenuhnya dikelola pemerintah menjadi wadah bagi anak-anak cerdas dari keluarga kurang mampu di berbagai daerah di Indonesia. Rencananya, tahap pertama pemerintah akan membangun 4 dari 20 sekolah.
Empat Sekolah Unggul Garuda bakal didirikan antara lain di Bangka Belitung, Gorontalo, Nusa Tenggara Timur dan Papua. Setiap siswa yang lolos masuk sekolah ini dibiayai negara.
Para guru dan staf akan ditempatkan di asrama dan dikendalikan langsung Kementerian Pendidikan Sains dan Teknologi (Kemendikristek).
Selain itu, pemerintah turut mengembangkan 12 sekolah unggul, seperti SMA Unggul Del menjadi Sekolah Unggul Garuda Transformasi. Menurutnya, 12 sekolah yang ditentukan berdasarkan seleksi, seperti sehat secara manajemen dan finansial.
"Hasil seleksi, di Sumatra ada tiga sekolah yang terpilih, yakni Aceh SMA Negeri 10 Fajar di Aceh, SMA Unggul DEL di Toba dan SMA MAN Insan Cendekia di Sumatera Selatan," katanya, Kamis (15/5/2025).
Disebutkan, sekolah yang masuk Sekolah Unggul Garuda Transformasi akan dibantu dalam berbagai hal.
"Untuk SMA Unggul Garuda Transformasi tidak di handle (ditangani) pemerintah seratus persen. Seperti DEL tetap menggunakan manajemen sendiri, sehingga siswa tetap membayar kewajiban, bukan gratis," ujarnya.
Salah satu fokus utama program ini adalah mempersiapkan siswa untuk melanjutkan pendidikan ke universitas luar negeri melalui program pendampingan khusus dan beasiswa.
Kemudian, pemerintah akan melatih para guru di SMA DEL agar lebih matang membimbing setiap pelajar untuk kuliah menggunakan beasiswa sekolah dari pemerintah ke luar negeri.
"Peran pemerintah terhadap SMA Unggul DEL dan 11 sekolah lainnya adalah membantu mempertajam program persiapan siswa lanjut ke universitas luar negeri," terangnya. (nimrot/hm17)