Tuesday, July 15, 2025
home_banner_first
SUMUT

KOMPAK Langkat Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Bahorok

journalist-avatar-top
Selasa, 15 Juli 2025 18.15
kompak_langkat_salurkan_bantuan_untuk_korban_kebakaran_di_bahorok

Proses penyerahan bantuan kepada jiran tetangga yang alami musibah kebakaran. (foto:bahoroktalk/mistar)

news_banner

Langkat, MISTAR.ID

Musibah kebakaran yang menimpa rumah warga di Dusun Gotong Royong Hilir, Desa Timbang Jaya, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat menggugah kepedulian sejumlah warga yang tergabung dalam Komunitas Masyarakat Peduli Kawan (KOMPAK).

Ketua KOMPAK, Kasirin Lelek, pada Selasa (15/7/2025) menyampaikan bahwa pihaknya berhasil menggalang donasi senilai Rp6.650.000 dalam empat hari terakhir sejak musibah terjadi.

“Dari dana tersebut, kami menyalurkan Rp4,5 juta dalam bentuk uang tunai, sementara sisanya sebesar Rp2.150.000 kami serahkan dalam bentuk barang,” ujar Irfan, salah satu anggota KOMPAK.

Adapun bantuan barang yang diberikan meliputi 1 unit kompor gas, rice cooker, tabung gas, tikar, peralatan makan (piring, gelas, ceret), 3 karung beras, dan paket sembako.

Respons dari Korban

Saipul Rizki, pemilik rumah yang terbakar, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas bantuan yang diterimanya.

“Saya sangat berterima kasih kepada Komunitas KOMPAK. Semoga semua anggota komunitas dimurahkan rezekinya, diberi kesehatan, dan mendapat balasan terbaik dari Tuhan,” ucap Saipul dengan penuh haru.

Aksi solidaritas ini menunjukkan kekuatan gotong royong di tengah masyarakat. KOMPAK menjadi bukti bahwa kebersamaan dan kepedulian sosial tetap hidup di tengah berbagai tantangan, termasuk musibah. (bayu/hm27)

REPORTER:

BERITA TERPOPULER

BERITA PILIHAN