Thursday, November 6, 2025
home_banner_first
SUMUT

Kampung Tahu Binjai Masuk Penilaian Inovasi Sumut, UMKM Lokal Jadi Sorotan

Mistar.idKamis, 6 November 2025 16.34
JS
BD
kampung_tahu_binjai_masuk_penilaian_inovasi_sumut_umkm_lokal_jadi_sorotan

Pelaku UMKM tengah memproduksi tahu di Kelurahan Sukamaju, Binjai Barat, saat dikunjungi tim penilai inovasi daerah Sumut. (foto:diskominfobinjai/mistar)

news_banner

Binjai, MISTAR.ID

Kampung Tahu di Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Binjai Barat, Kota Binjai, menarik perhatian Tim Penilai Inovasi Daerah dari Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan (Balitbang) Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

Tim tersebut berkunjung langsung ke lokasi untuk melakukan penilaian terhadap inovasi daerah yang berkembang di Kota Binjai.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) Kota Binjai, Hamdani Hasibuan, membenarkan kunjungan tersebut saat dikonfirmasi, Kamis (6/11/2025). Menurutnya, kegiatan ini merupakan bagian dari proses validasi lapangan setelah sebelumnya melewati tahapan administrasi penilaian inovasi daerah.

“Ini merupakan tahapan validasi terhadap inovasi daerah. Setelah seleksi administrasi, tim penilai datang langsung untuk melihat implementasi di lapangan dan menilai sejauh mana inovasi tersebut berdampak bagi masyarakat,” ujar Hamdani.

Dalam kunjungan itu, tim penilai meninjau lima lokasi usaha pembuatan tahu dan tempe, di antaranya Usaha Tahu Kuning milik Ibu Lastri, Usaha Tahu Pong milik Bapak Sugeng, Usaha Tahu Sumedang milik Ibu Yuli, Usaha Tahu Kering milik Imran, serta Usaha Tahu Kuning milik Ibu Yuli.

Beragam inovasi yang ditampilkan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) setempat, terutama dalam pengolahan tahu, dinilai memiliki nilai tambah dan potensi ekonomi yang besar untuk dikembangkan.

Produk-produk olahan tersebut tidak hanya menarik secara rasa dan tampilan, tetapi juga mencerminkan kreativitas masyarakat dalam mengangkat potensi pangan lokal sebagai ikon khas daerah. (hm16)

BERITA TERPOPULER

BERITA PILIHAN