Sunday, May 18, 2025
home_banner_first
MEDAN

Update Haji: 5.019 Jemaah Embarkasi Medan Sudah Berangkat ke Tanah Suci

journalist-avatar-top
Minggu, 18 Mei 2025 10.23
update_haji_5019_jemaah_embarkasi_medan_sudah_berangkat_ke_tanah_suci

Jemaah calon haji kloter 14 doa bersama sebelum bernagkat ke tanah suci. (f: ist/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Hingga keberangkatan kloter ke-14, sebanyak 59,59 persen atau 5.019 jemaah calon haji Embarkasi Medan telah diberangkatkan ke tanah suci. Sisanya, 40,41 persen atau 3.403 orang masih menunggu keberangkatan.

Data tersebut disampaikan oleh Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Medan, Ahmad Qosbi saat melepas jemaah kelompok terbang (kloter) 14 ke tanah suci, Minggu (18/5/2025).

Qosbi mengatakan, hingga saat ini proses penyelenggaraan ibadah haji berjalan lancar. Seluruh Jemaah calon haji dalam keadaan sehat.

"Belum ada kabar duka dari tanah suci hingga hari ini. Pelaksanaan ibadah haji selama 41 hari, kemabruran haji ditentukan 5 jam saat wukuf di Arafah. Manfaatkanlah momen tersebut agar lebih fokus ibadah," katanya.

Setelah wukuf di Arafah, sambungnya, ia meminta kepada seluruh jemaah untuk berdoa kepada Allah SWT memohon ampun atas segala dosa dan kesalahan.

"Nanti para jemaah silakan berdoa memohon kebaikan di dunia dan akhirat, tentu doa juga untuk dimudahkan dalam segala urusan," ucapnya.

Qosbi berharap, seluruh jemaah diberikan kesehatan dan selalu berada pada lindungan Allah SWT. Dia juga berharap, jemaah yang pergi dalam keadaan utuh, dapat kembali dengan keadaan yang sama dan memperoleh predikat haji mabrur.

Pada kloter 14, Kepala Sub-Bagian (Kasubbag) Humas PPIH embarkasi Medan, Mulia Banurea mengatakan jemaah calon haji berjumlah 358 orang.

"Dengan rincian, calon haji yang berasal dari Kabupaten Serdang Bedagai sebanyak 276 orang, kota Medan 75 orang, PHD Kabupaten Serdang Bedagai 2 orang, PHD Kota Medan 1 orang, TPHI 1 orang, TPIHI 1 orang, dan TKHI 2 orang," ujarnya.

Adapun jemaah termuda, berusia 19 tahun dari Kabupaten Serdang Bedagai yang bernama Dhifa Utami Barus, dengan nomor manifes 95. Dan yang tertua berusia 95 tahun nomor manifes 002 dari Kabupaten Serdang Bedagai bernama Salam Alipiah.

Pada kloter 14 dilakukan 2 open seat untuk nomor manifes 283 dan 316 yang merupakan mutasi antar provinsi. (amita/hm20)

REPORTER: