Wednesday, July 16, 2025
home_banner_first
MEDAN

Viral, Camat Medan Barat Sesak Napas Diperiksa Inspektorat

journalist-avatar-top
Jumat, 30 Mei 2025 15.39
viral_camat_medan_barat_sesak_napas_diperiksa_inspektorat

Camat Medan Barat Hendra Syahputra saat sesak napas di Inspektorat (f:ist/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Camat Medan Barat, Hendra Syahputra, sesak napas saat diperiksa di Inspektorat Kota Medan. Kejadian ini viral di media sosial.

Inspektur Kota Medan, Habibi Adhawiyah, membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, pemeriksaan berkaitan dengan integritas Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Benar, itu kejadiannya saat diperiksa di Inspektorat, mungkin karena kurang sehat. Namun kejadiannya bukan kemarin, sudah lama,” ucap Adhawiyah, Jumat (30/5/2025).

Saat ditanya tentang dugaan pungli terhadap mandor sampah, Adhawiyah mengaku hal tersebut juga sudah menjadi perhatian pihaknya.

“Kemarin juga sudah diberi arahan oleh Pak Wali. Kemungkinan Senin nanti Camat Medan Barat akan diperiksa terkait dugaan pungli itu, karena saat ini masih libur,” katanya.

Dijelaskan Adhawiyah, pihaknya juga akan menjadwalkan pemanggilan para mandor sampah yang disebut-sebut menjadi korban pungli dari Camat Medan Barat.

“Pada prinsipnya, ini sudah menjadi perhatian Pak Wali. Pasti akan kita usut tuntas. Kita juga tahu bahwa saat ini Pak Wali tengah fokus membahas SDM sehingga permasalahan seperti ini pasti menjadi atensi,” tuturnya. (rahmad/hm17)

REPORTER: