Sunday, October 5, 2025
home_banner_first
HUKUM & PERISTIWA

Korban Tewas Ditabrak Kereta Api di Binjai Timur Belum Diketahui Identitasnya

Minggu, 5 Oktober 2025 17.39
korban_tewas_ditabrak_kereta_api_di_binjai_timur_belum_diketahui_identitasnya

Jenazah korban tewas ditabrak kereta api. (foto: bayu/mistar)

news_banner

Binjai, MISTAR.ID

Korban tewas ditabrak kereta api di perlintasan Lingkungan III, Kelurahan Sumber Karya, Kecamatan Binjai Timur, Minggu (5/10/2025) pagi, hingga kini belum diketahui identitasnya.

Camat Binjai Timur, Fajar, menghimbau kepada keluarga yang merasa kehilangan anggota keluarganya untuk datang ke rumah sakit. "Belum tau identitasnya, dan sampai kini masih di rumah sakit belum ada keluarganya yang datang," ujarnya.

Informasi berhasil diperoleh, kereta api melaju kencang dari arah Medan menuju Kota Binjai. Entah bagaimana tiba-tiba korban berusia orang dewasa tiba-tiba menyeberang di jalur perlintasan kereta api tersebut.

Tak ayal, korban terpental dengan kondisi mengenaskan. Korban meninggal dalam keadaan tubuh terluka parah dari arah pinggang hingga kepala. Kondisi minimnya penerangan di sekitar lokasi kejadian pada dini hari juga diduga menjadi faktor kecelakaan ini.

Petugas kepolisian dari Polres Binjai telah berada di lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan bukti-bukti. Jenazah korban telah dievakuasi oleh Polsek Binjai Timur dan ke Rumah Sakit dr Djoelham Binjai untuk proses identifikasi lebih lanjut.

BERITA TERPOPULER

BERITA PILIHAN