Saturday, July 26, 2025
home_banner_first
SIANTAR SIMALUNGUN

Disdamkarmat Siantar Belum Penuhi SOP Kemendagri, Robert Samosir: Kami Kekurangan Personel

journalist-avatar-top
Jumat, 25 Juli 2025 11.20
disdamkarmat_siantar_belum_penuhi_sop_kemendagri_robert_samosir_kami_kekurangan_personel

Personel Disdamkarmat Pematangsiantar berjibaku saat memadamkan api. (Foto: Dok Pribadi/Mistar)

news_banner

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Pematangsiantar, Robert Samosir mengaku pihaknya belum memenuhi standar operasional prosedur (SOP) yang ditetapkan Kemendagri lantaran kekurangan personel.

Dikatakan, setiap unit armada seyogianya diisi oleh enam orang personel berdasarkan ketentuan. "Kita kekurangan personel. Sesuai aturan menteri itu, pegawai kita untuk satu armada kadang tiga sampai empat orang," ucapnya saat dihubungi, Jumat (25/7/2025).

Rosa, begitu ia disapa, menilai kondisi itu berpotensi menghambat waktu pekerjaan terlebih saat menangani kebakaran atau peristiwa lainnya, terlebih insiden yang berskala besar. Dia tak menampik, mayoritas anak buahnya juga saat ini berusia 40 tahunan.

Ia merinci, jumlah pegawai keseluruhan Disdamkarmat Pematangsiantar berjumlah 64 orang, dengan 22 orang berstatus PPPK, beberapa pejabat struktural dan fungsional lainnya yang juga harus turun ke lapangan ikut membantu. Sementara jumlah armada sebanyak 7 unit.

Dia menuturkan, dinas yang dipimpinnya saat ini telah melakukan pemetaan kebutuhan personel dan menyampaikan permintaan penambahan ke Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar. Sedikitnya, kata dia, Disdamkarmat membutuhkan 30 personel muda demi memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

"Kita tetap berkomitmen memberikan yang terbaik dengan jumlah personel yang ada untuk saat ini," kata Rosa mengakhiri. (jonatan/hm25)

REPORTER:

BERITA TERPOPULER

BERITA PILIHAN