Tersingkir dari Piala Dunia Antarklub, Direktur Juventus Akui Frustrasi

Skuad Juventus pada ajang Piala Dunia Antarklub 2025. (foto: amanda perobeli/reuters)
Miami, MISTAR.ID
Direktur Juventus, Damien Comolli, mengaku frustrasi setelah timnya tersingkir dari ajang Piala Dunia Antarklub 2025. Meski demikian, ia menilai ada banyak pelajaran berharga yang bisa diambil dari kegagalan ini.
Juventus tersingkir usai dikalahkan Real Madrid dengan skor tipis 0-1 di babak 16 besar yang berlangsung di Hard Rock Stadium, Rabu (2/7/2025) dini hari WIB. Gol kemenangan El Real dicetak oleh Gonzalo Garcia.
Sebelumnya, Juventus mencatat dua kemenangan di fase grup atas Al Ain dan Wydad Casablanca, namun harus menyerah 2-5 dari Manchester City, yang membuat mereka lolos sebagai runner-up dan harus menghadapi lawan berat di fase gugur.
Comolli tak menutupi kekecewaannya atas hasil tersebut. Menurutnya, tim asuhan Igor Tudor seharusnya bisa melangkah lebih jauh jika tidak harus bertemu Real Madrid di awal fase knockout.
“Ada rasa frustrasi karena kami berharap bisa melangkah lebih jauh. Tim, khususnya di babak pertama, menunjukkan kualitas yang bagus. Mungkin kami kurang beruntung karena harus melawan Real Madrid lebih awal,” ujar Comolli kepada Sport Mediaset.
Meski kecewa, Comolli tetap melihat sisi positif dari keikutsertaan Juventus di turnamen ini.
“Di sisi lain, ini adalah proses pembelajaran yang luar biasa. Saya belajar banyak tentang cara kerja staf pelatih dan bagaimana para pemain berfungsi sebagai tim. Walau harus tersingkir, kami mendapatkan pengalaman penting,” katanya. (detik/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
Diikuti Empat Tim, Polres Binjai Juarai Winner BSC Tropheo 2025