Tuesday, May 13, 2025
home_banner_first
OLAHRAGA

Sadio Mane Borong 4 Gol, Al Nassr Bungkam Al Okhdood 9-0

journalist-avatar-top
Selasa, 13 Mei 2025 09.26
sadio_mane_borong_4_gol_al_nassr_bungkam_al_okhdood_90

Al Nassr. (f: ist/mistar)

news_banner

Najran, MISTAR.ID

Al Nassr tampil memukau pada laga pekan ke-31 Saudi Pro League musim 2024-2025 dengan kemenangan besar 9-0 atas Al Okhdood. Pertandingan digelar di Stadion Prince Hathloul bin Abdulaziz Sport City, Senin (12/5/2025) malam waktu setempat.

Sadio Mane menjadi bintang lapangan dengan mencetak empat gol yang mempertegas dominasi Al Nassr. Penyerang asal Senegal itu tampil efektif meski Cristiano Ronaldo absen di pertandingan ini.

Gol perdana dicetak oleh Ayman Yahya pada menit ke-16. Pada babak pertama, Al Nassr sudah unggul 4-0 berkat tambahan gol dari Marcelo Brozovic di menit ke-27.

Gol selanjutnya diciptakan Jhon Duran pada menit 29 dan Sadio Mane di menit 45+6.

Memasuki babak kedua, Mane tampil makin mendominasi dengan mencetak tiga gol tambahan pada menit ke-59, 64, dan 74. Sementara itu, Jhon Duran kembali menyumbangkan gol pada menit ke-52, dan Mohammed Khalil Marran menutup pesta gol lewat penalti di masa tambahan waktu 90+4.

Kemenangan memperkuat posisi mereka di papan atas klasemen liga. Saat ini, Al Nassr menempati posisi ketiga klasemen dengan koleksi 63 poin dari 31 pertandingan. Mereka tertinggal 11 angka dari pemuncak klasemen, Al Ittihad.

Kemudian, Al Okhdood berada di zona degradasi atau di peringkat kedua dari bawah dengan 28 poin. (hm20)

REPORTER:

RELATED ARTICLES