Wednesday, July 23, 2025
home_banner_first
EKONOMI

DKPP Dukung Pengembangan Peternakan Ayam Petelur di Siantar

journalist-avatar-top
Rabu, 23 Juli 2025 14.51
dkpp_dukung_pengembangan_peternakan_ayam_petelur_di_siantar

Peternak ayam petelur di Jalan Manunggal Karya, Pematangsiantar. (Foto: Abdi/Mistar)

news_banner

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Pematangsiantar mendukung pengembangan peternakan ayam petelur yang berada di Jalan Manunggal Karya, Rabu (23/7/2025).

Kepala Bidang Perikanan dan Peternakan DKPP, Benny Sirait, mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi perkembangan Panda Farm yang saat ini memiliki kapasitas sekitar 2.000 ekor ayam petelur dengan produktivitas mencapai 1.200 butir telur per hari.

“Potensi ini sangat luar biasa. Kami siap membantu pengurusan Nomor Kontrol Veteriner (NKV) bagi peternak menengah dan besar agar mampu menembus pasar internasional,” ujar Benny saat meninjau peternakan ayam petelur di Panda Farm.

Ia menjelaskan, langkah ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan produksi telur dalam mendukung ketahanan pangan daerah. Meski demikian, DKPP juga tetap berkomitmen mendampingi kelompok ternak kecil agar bisa berkembang dan meningkatkan kualitas produksi.

“Kami mendorong semua kalangan peternak, baik skala kecil maupun besar, untuk sama-sama memperkuat ketahanan pangan di Kota Pematangsiantar,” katanya. (abdi/hm25)

REPORTER:

BERITA TERPOPULER

BERITA PILIHAN