Newsroom: Dari Hobi Jadi Rezeki: Pemuda Langkat Sukses Ekspor Ikan Cupang ke Mancanegara


Newsroom: Dari Hobi Jadi Rezeki: Pemuda Langkat Sukses Ekspor Ikan Cupang ke Mancanegara
Newsroom: Dari Hobi Jadi Rezeki: Pemuda Langkat Sukses Ekspor Ikan Cupang ke Mancanegara
Langkat, MISTAR.ID
Bermula dari hobi memelihara ikan cupang, pemuda asal Langkat, Sumatera Utara, ini sukses mengubah kegemarannya menjadi ladang cuan hingga menembus pasar internasional.
Namanya Akbar. Di usia 25 tahun, ia telah mengekspor ikan cupang hias ke Malaysia, Singapura, China, hingga Australia.
Sejak 2017, Akbar memulai budidaya ikan cupang jenis Betta sp di halaman belakang rumahnya. Dengan perlengkapan seadanya—botol plastik bekas dan box busa—ia merawat cupang dengan penuh ketelatenan.
Fokusnya bukan pada cupang aduan, melainkan jenis hias yang punya nilai estetik tinggi dan diminati pasar global.
Melalui media sosial dan keikutsertaannya dalam kontes-kontes ikan cupang, bisnisnya makin dikenal luas.
Permintaan terbanyak datang dari Malaysia dan Australia. Harga per ekor bisa mencapai ratusan ribu rupiah, bahkan lebih jika dikirim ke negeri Kanguru.
Uniknya, masa kejayaan bisnis ini justru terjadi saat pandemi COVID-19. Saat sektor lain terpuruk, tren memelihara cupang justru melonjak tajam.
Permintaan bisa menembus ribuan ekor per minggu, namun produksi hanya mampu memenuhi sekitar 300 ekor.
Siapa sangka, dari hobi sederhana di halaman rumah, Akbar bisa menaklukkan pasar global lewat warna-warni sirip ikan cupang.(Bayu/Hm21).