Munas VII APEKSI Surabaya, Rico Waas: Perkuat Kolaborasi dan Sharing Antar Kota


Wamendagri, Bima Arya Sugiarto, saat membuka Munas Ke-VII APEKSI Tahun 2025. (f: ist/mistar)
Medan, MISTAR.ID
Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, menghadiri Musyawarah Nasional (Munas) VII Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Tahun 2025 di Grand City Mall Surabaya, Kamis (8/5/2025).
Musyawarah yang diikuti wali kota seluruh Indonesia yang mengusung tema ‘Dari APEKSI Untuk Negeri” ini dibuka Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Bima Arya Sugiarto.
Selaku Ketua Komisariat Wilayah I APEKSI, Rico mengapresiasi sambutan yang disampaikan Wamendagri saat membuka Munas VII APEKSI, salah satunya terkait perlu dilakukannya kolaborasi penuh.
"Kita tidak perlu harus banyak belajar ke luar negeri, kita bisa saling sharing antar kota di Indonesia. Banyak yang bisa dipelajari, terutama kota yang sudah advance tentang persampahan maupun pelayanan publik. Apa yang efektif tentunya dapat kita pelajari,” kata Rico.
Rico menjelaskan, persoalan yang menjadi concern Pemko Medan adalah tentang pelayanan, persampahan, infrastruktur dan juga pengembangan kota yang terus dikordinasikan dengan Pemerintah Pusat.
“Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) juga menjadi tugas kita. Tentunya ini hal-hal yang sangat baik kita terima di Munas VII APEKSI. Jika seluruh kota maju, tentunya ini menjadi potensi besar untuk Indonesia. Inilah yang menjadi keinginan kita semua agar seluruh kota benar-benar maju dan bisa kita promosikan secara luas lagi,” ujarnya.
Terkait permasalahan persampahan, sambung Rico, Pemko Medan saat ini sedang mempelajarinya dan Pemerintah Pusat juga concern dengan masalah tersebut.
"Jadi kita ingin berkomunikasi, apa rahan-arahan dari Pemerintah Pusat. Kita akan carikan solusi terbaik, setiap kota mempunyai kultur berbeda sehingga penanganannya berbeda juga,” ucapnya.
Di luar agenda utama, Munas VII APEKSI juga akan diisi dengan sejumlah rangkaian kegiatan lainnya seperti Indonesia City Expo Karnaval Budaya, Youth City Changers, Penanaman Pohon, Ladies Program, Forum Kepala Bappeda, Forum Nasional Komunikasi dan Digital, dan Forum Lingkungan Hidup. (rahmad/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
DPRD Sumut Dukung Peningkatan Taraf Ekonomi Nelayan