Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
NASIONAL

Capim-Cadewas KPK Mulai Menjalani Uji Kelayakan dan Kepatutan

journalist-avatar-top
By
Monday, November 18, 2024 16:04
0
capim_cadewas_kpk_mulai_menjalani_uji_kelayakan_dan_kepatutan

Capim Cadewas Kpk Mulai Menjalani Uji Kelayakan Dan Kepatutan

Indocafe

Jakarta, MISTAR.ID

Uji kelayakan dan kepatutan calon pimpinan (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) oleh Komisi III DPR telah dimulai. Capim pertama yang diuji adalah Irjen Setyo Budiyanto, yang saat ini menjabat sebagai pejabat di Kementerian Pertanian (Kementan).

Dalam paparannya, Setyo menyampaikan berbagai masalah yang dihadapi KPK, salah satunya adalah masalah koordinasi dengan aparat penegak hukum (APH) lain, seperti Kejaksaan Agung dan Kepolisian.

Setyo mengatakan, salah satu kendala utama dalam pemberantasan korupsi adalah kurangnya komunikasi antar pimpinan di KPK dengan pimpinan lembaga lain yang terkait, seperti Jaksa Agung dan Kapolri.

Ia menyebutkan bahwa sering kali pimpinan di KPK merasa tidak perlu bertemu dengan pimpinan lembaga lain, karena menganggap posisi mereka sudah terlalu tinggi dan cukup berkoordinasi dengan deputi saja. Padahal, menurut Setyo, hal ini menimbulkan masalah di tingkat bawah.

“Sering kali pimpinan menganggap bahwa mereka tidak perlu ketemu, terutama pimpinan di level KPK, yang merasa levelnya sudah terlalu tinggi dan tidak mau bertemu dengan Jaksa Agung atau Kapolri. Mereka merasa yang perlu bertemu adalah level deputi,” jelas Setyo dalam rapat uji kelayakan yang digelar di ruang Komisi III DPR, Senin (18/11/24).

Baca Juga : Sosok 10 Capim KPK Disoroti, 5 Diantaranya Aparat Penegak Hukum

Setyo menyatakan, masalah koordinasi ini sering kali dipicu oleh ego sektoral dan faktor nonteknis yang ada di lembaga-lembaga tersebut. Jika ego ini tidak diselesaikan, maka akan terus menghambat kelancaran komunikasi dan koordinasi di lapangan.

Menurut Setyo, komunikasi yang lebih baik antara pimpinan akan sangat membantu dalam mengatasi masalah tersebut. KPK, kata Setyo, telah memiliki kedeputian khusus yang menangani koordinasi antar lembaga, namun kendala nonteknis ini tetap menjadi penghalang utama dalam menjalankan tugas-tugas pemberantasan korupsi dengan efektif.

Berikut urutan uji kelayakan capim dan calon Dewan Pengawas (Dewas) KPK yang akan mengikuti tes selanjutnya:

Calon Pimpinan KPK (Capim)

  1. Setyo Budiyanto (Irjen Kementan)
  2. Poengky Indarti (mantan Komisioner Kompolnas)
  3. Fitroh Rohcahyanto (mantan Direktur Penuntutan KPK)
  4. Michael Rolandi Cesnanta Brata (mantan Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah DKI)
  5. Ida Budhiati (mantan anggota Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu)
  6. Ibnu Basuki Widodo (hakim Pengadilan Tinggi Manado)
  7. Johanis Tanak (Wakil Ketua KPK periode 2019-2024)
  8. Djoko Poerwanto (Kapolda Kalteng)
  9. Ahmad Alamsyah Saragih (Anggota Ombudsman periode 2016-2020)
  10. Agus Joko Pramono (Wakil Ketua BPK periode 2019-2023)
Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

journalist-avatar-bottomSyahrial Siregar