Sandiaga Uno Blak-blakan Soal Peluang Non-Kader Jadi Caketum PPP


Sandiaga Uno. (f: ist/mistar)
Solo, MISTAR.ID
Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Salahudin Uno, secara terbuka menyampaikan pandangannya terkait kemungkinan figur dari luar partai menjadi calon ketua umum (caketum) PPP. Menurutnya, PPP harus bersikap inklusif dan membuka diri terhadap talenta-talenta baru di luar kader internal.
Hal itu disampaikan Sandiaga saat menghadiri acara di Loji Gandrung, rumah dinas Wali Kota Solo, Minggu (27/4/2025).
“Sekarang ini tentunya kita harus membuka diri, karena setiap organisasi membutuhkan suntikan-suntikan talenta baru,” ujar Sandi saat ditanya soal peluang non-kader memimpin PPP.
Sebagai contoh, Sandi menyinggung Wali Kota Solo Respati Ardi, yang menurutnya merupakan sosok dari luar dunia politik yang sukses masuk ke pemerintahan. Sebelum menjadi kepala daerah, Respati dikenal sebagai pengusaha muda di Solo dan aktif di organisasi HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia).
“Mas Wali ini kan talenta dari dunia usaha, bukan dari dunia politik. Saya kenal beliau sejak masih aktif di BPC HIPMI Kota Solo,” ujar Sandi.
Terkait Muktamar PPP yang dijadwalkan ulang menjadi Agustus–September 2025 dari sebelumnya April, Sandi menyatakan bahwa penundaan ini tidak menjadi persoalan besar bagi masyarakat luas.
“Kami meyakini pimpinan PPP akan mengambil keputusan terbaik bagi masyarakat Indonesia,” kata mantan Menparekraf tersebut.
Menurutnya, saat ini perhatian utama masyarakat lebih tertuju pada persoalan ekonomi daripada dinamika politik internal partai. “Masyarakat sekarang tidak berpikir tentang politik, tapi bagaimana membalikkan keadaan ekonomi,” ucapnya.
Sandi pun mengajak semua pihak, termasuk partai politik, untuk turut andil dalam menghadapi tantangan ekonomi nasional. Ia menekankan pentingnya kepemimpinan yang berpihak pada pemulihan ekonomi rakyat.
“Itu (membalikkan keadaan ekonomi) yang seharusnya menjadi prioritas setiap pimpinan lembaga, baik dari dunia politik maupun dunia usaha,” tuturnya. (cnn/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
PAN Dukung Prabowo di 2029, Muhaimin: Tergesa-gesa Amat SihNEXT ARTICLE
Isu Pemakzulan Gibran Tak Ganggu Soliditas KMP