Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
SIMALUNGUN

Tahapan SKB CPNS Simalungun 2024 Dijadwalkan 13-14 Desember di Medan

journalist-avatar-top
Senin, 9 Desember 2024 10.53
tahapan_skb_cpns_simalungun_2024_dijadwalkan_13_14_desember_di_medan

tahapan skb cpns simalungun 2024 dijadwalkan 13 14 desember di medan

news_banner

Simalungun, MISTAR.ID

Tahapan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Simalungun akan dilaksanakan selama dua hari, yakni tanggal 13 dan 14 Desember 2024.

Proses SKB untuk CPNS Kabupaten Simalungun itu dijadwalkan akan dilangsungkan di Kantor Regional VI Badan Kepegawaian Negara (Kanreg VI BKN) Medan.

Kabid Formasi pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Simalungun, Pulung Kita Sinaga menyampaikan, pihaknya saat ini masih memproses penyesuaian jadwal untuk diumumkan kepada peserta.

“Sedang kami buat pengumuman. Untuk jadwal, tanggal 13-14 Desember untuk Kabupaten Simalungun,” ujar Pulung, Senin (9/12/2024).

Baca juga: Hasil SKD CPNS Simalungun 2024 Diumumkan

Pelaksanaan SKB ini merupakan tahapan lanjutan bagi peserta yang telah lolos seleksi kompetensi dasar (SKD) beberapa waktu lalu.

“Kami imbau agar peserta mempersiapkan diri dengan baik, termasuk mempelajari materi bidang masing-masing,” kata Pulung.

Pelaksanaan SKB ini menjadi penentu utama dalam seleksi CPNS 2024. Peserta akan mengikuti sejumlah tes sesuai dengan formasi yang dilamar.

“Selain itu, peserta juga diharapkan memperhatikan pengumuman resmi terkait jadwal dan teknis pelaksanaan untuk menghindari miskomunikasi,” tambah Pulung.

Pihak Pemkab Simalungun sebelumnya telah mengumumkan hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Tahun Anggaran 2024 pada Sabtu, 18 November 2024 melalui portal BKN dan situs resmi Pemkab Simalungun. (indra/hm27)

REPORTER: