Project Pop Sukses Bawa Siantar Bernostalgia


Penampilan Project Pop di HUT ke-154 Pematangsiantar. (f: gideon/mistar)
Pematangsiantar, MISTAR.ID
Project Pop berhasil membuat masyarakat Pematangsiantar bernostalgia lewat lagu-lagunya, Sabtu (26/5/2025) di puncak perayaan HUT ke-154.
Ribuan masyarakat memenuhi Lapangan H Adam Malik menjelang malam hari. Salah satu penonton, Mika, 35 tahun, merasa seperti remaja kembali. Setiap lagu yang dibawakan Project Pop mampu menghipnotisnya.
“Musiknya khas, ada dangdut, pop dan metal. Bawaannya mau joget terus, walaupun temponya lambat,” kata Mika yang merupakan warga Siantar Barat.
Mika sudah sampai di lokasi acara sejak sore hari karena tidak ingin terjebak macet.
“Mau nonton di posisi paling depan. Jadi, sejak sore sudah di sini. Biar enggak kena macet juga,” ucapnya.
Selain Project Pop, puluhan grup band lokal Pematangsiantar juga hadir memeriahkan acara. Mulai dari KDS, Siantar Hip-hop Soul, Kromatik, BION dan Imorte. Ditampilkan pula tarian daerah dari SIHODA, serta Stand Up Comedy.
Perayaan HUT ke-154 Pematangsiantar berlangsung sejak Jumat (25/4/2025). (gideon/hm20)