Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Kecelakaan Maut di Binjai: Angkot Tabrak Pohon, Siswa SD Meninggal Terjepit

journalist-avatar-top
Sabtu, 26 April 2025 16.35
kecelakaan_maut_di_binjai_angkot_tabrak_pohon_siswa_sd_meninggal_terjepit

Angkot masuk ke parit dan menabrak pohon mangga di pinggir jalan hingga menyebabkan anak 11 tahun tewas terjepit. (f:ist/mistar)

news_banner

Binjai, MISTAR.ID

Sebuah kecelakaan tragis terjadi di Jalan T Imam Bonjol, Kelurahan Setia, Kecamatan Binjai Kota, Sabtu (26/4/2024) siang.

Satu unit angkutan kota (angkot) berwarna kuning, BK 1829 UE, menabrak pohon mangga dan masuk ke dalam parit, mengakibatkan seorang siswa kelas 5 SD berinisial F meninggal dunia akibat terjepit.

Berdasarkan informasi dari warga sekitar, angkot melaju dalam kecepatan tinggi sebelum tiba-tiba oleng, dan menabrak pohon di pinggir jalan.

Korban yang saat itu sedang mengambil buah mangga menjadi korban dalam insiden nahas tersebut. Ia terjepit badan kendaraan.

"Korban sedang berada di rumah neneknya di Jalan Bonjol. Saat mengambil mangga, tiba-tiba angkot menabraknya hingga terjepit di antara kendaraan dan pohon," kata seorang warga yang menyamakan kejadian.

Korban sempat dilarikan ke rumah sakit namun nyawanya tak tertolong.

Saat ini, jenazah telah dibawa ke rumah duka di Kelurahan Berngam, Kecamatan Binjai Kota untuk dimakamkan.

Diketahui, korban merupakan anak dari seorang guru di SMPN 1 Binjai.

Peristiwa ini diduga terjadi akibat kelalaian sopir angkot yang mengemudi secara ugal-ugalan. Lurah Setia, Adi Kesuma, mengatakan bahwa angkot melaju kencang sebelum masuk ke parit.

"Diduga sopirnya ngantuk itu makanya bisa masuk parit gitu," ujarnya.

Sementara itu, Kanit Laka Lantas Polres Binjai, Ipda KJ Ginting, juga membenarkan kejadian tersebut.

Pihak kepolisian telah berada di lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan menyelidiki lebih lanjut penyebab pasti kecelakaan. (bayu/hm27)

REPORTER:

RELATED ARTICLES