Check Inn dengan Wanita Panggilan, Pria Kehilangan Sepeda Motor
check inn dengan wanita panggilan pria kehilangan sepeda motor
Medan, MISTAR.ID
Seorang pria, sebut saja namanya Anto (bukan nama sebenarnya)–kehilangan sepeda motor Honda Beat, BK 2189 MBN, setelah check ini dengan wanita panggilan di salah satu penginapan di Jalan H Adam Malik, Kecamatan Medan Baru, Jumat (26/7/24) dini hari.
Berdasarkan pengakuan pria itu, kejadian berawal ketika dia membooking seorang wanita panggilan melalui aplikasi perkenalan, Kamis (25/7/24) malam.
Setelah menyepakati harga, keduanya pun bertemu di salah satu penginapan di Jalan H Adam Malik.
“Saya ketemu sama wanita bookingan. Setelah ketemu, kami sempat ngobrol,” ungkapnya kepada mistar.id melalui akun media sosialnya, Sabtu (27/7/24).
Usai mengobrol, pria itu mengaku tertidur di dalam kamar yang disewa mereka.
Baca juga: Aksi Pencurian Sepeda Motor Terekam CCTV, Pelaku Belum Tertangkap
“Setelah ngobrol saya tertidur. Pas bangun saya lihat kereta sudah nggak ada,” lanjut Anto, yang enggan menyebutkan alamatnya itu.
Setelah memastikan sepeda motornya hilang, Anto pun meminta rekaman CCTV dari penginapan tersebut. Namun, hingga saat ini dia mengaku belum membuat laporan polisi.
Dia juga meyakini bahwa perempuan teman kencannya itu merupakan komplotan pelaku pencurian sepeda motornya.
“Belum [buat laporan]. Pelakunya cewek yang di video pemainnya,” pungkasnya.
Berdasarkan rekaman CCTV yang dibagikan pria tersebut, diduga wanita panggilan tersebut sudah bekerja sama dengan dua pria. Terlihat perempuan berambut pendek keluar kamar dan membuka pagar penginapan.
Sementara dari CCTV luar, terlihat dua orang pria tiba menggunakan sepeda motor jenis matic. Satu di antara pria yang memakai topi dan masker turun lalu memasuki kawasan penginapan.
Baca juga: Polsek Siantar Martoba Tangkap Tiga Pelaku Pencurian Motor dalam Masjid
Dari dalam terlihat seorang wanita telah membuka gerbang penginapan.
Di lokasi parkiran sepeda motor, seorang wanita yang mengenakan kaos putih memberikan sesuatu, yang diduga kunci sepeda motor, kepada teman pria yang masuk
Selanjutnya pria itu langsung mengeksekusi sepeda motor, sementara wanita panggilan itu kembali masuk ke kamar. (putra/hm20)