Friday, March 14, 2025
home_banner_first
NASIONAL

Hasan Hasbi Tanggapi Dugaan Pengurangan Nilai Makanan MBG

journalist-avatar-top
Sabtu, 8 Maret 2025 10.41
hasan_hasbi_tanggapi_dugaan_pengurangan_nilai_makanan_mbg

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hasan Nasbi. (f: kompas/mistar)

news_banner

Jakarta, MISTAR.ID

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Setyo Budiyanto mengungkap adanya dugaan pengurangan nilai makanan dalam program Makan Bergizi Gratis (MBG) dari Rp10.000 menjadi Rp8.000.

Menanggapi ini, Badan Gizi Nasional (BGN) berjanji akan mengecek informasi tersebut untuk memastikan kebenarannya.

"Ketua KPK memberikan informasi awal sebagai bentuk upaya pencegahan. Ini belum diverifikasi atau dicek ke lapangan. BGN berjanji akan menindaklanjuti temuan ini," ujar Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hasan Nasbi, Sabtu (8/3/2025), dilansir dari detiknews.

Temuan ini disampaikan Setyo usai bertemu dengan Kepala BGN Dadan Hindayana di Gedung Merah Putih KPK, Rabu (5/3/2025). Hasan menilai pertemuan ini sebagai langkah positif agar pengelolaan program MBG lebih transparan dan akuntabel.

"BGN berniat baik mendatangi KPK untuk mendapatkan arahan agar pengelolaan APBN dalam program MBG bisa transparan dan dipertanggungjawabkan. Ini adalah salah satu program prioritas Presiden Prabowo yang harus berjalan dengan baik," kata Hasan. (detik/hm20)

REPORTER:

RELATED ARTICLES