Dilindas Truk usai Tabrakan, Seorang Pemotor Meninggal di Deli Serdang


Jenazah pengendara Honda Genio di lokasi kejadian.(f:ist/mistar)
Deli Serdang, MISTAR.ID
Seorang pengendara sepeda motor atau pemotor Honda Genio plat BK 6907 AKA yang belum diketahui identitasnya, meninggal dilindas truk colt diesel BK 8256 EV, Jumat (14/3/2025).
Peristiwa kecelakaan lalu lintas (laka lantas) tersebut terjadi di jalan besar Pantai Labu-Batang Kuis, tepatnya di Dusun I, Desa Kelambir, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang.
Akibat kejadian, pemotor itu terlihat mengalami luka pada bagian kepala dan lengan. Sedangkan pengemudi truk tidak mengalami luka.
Pengemudi truk yang belakangan diketahui bernama Yusup, 38 tahun, warga warga Dusun VI Desa Saentis, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang itu sempat diduga melarikan diri. Namun ternyata menyerahkan diri ke Polsek Pantai Labu.
Informasi diperoleh menyebutkan, sebelumnya truk maupun sepeda motor tersebut sama-sama melaju dari arah Lubuk Pakam menuju Kecamatan Batang Kuis.
Saat ingin mendahului di jalan tikungan, sepeda motor yang dikendarai korban bertabrakan dengan sepeda motor yang datang dari berlawanan. Sepeda motor korban jatuh di kiri, tepat di bagian roda sebelah kanan truk.
"Korban meninggal di tempat. Namanya kita gak tau. Namun umurnya ditaksir 70 tahun," ujar Sukir, salah seorang saksi mata.
Menurut keterangan Kasubsi Penmas Sei Humas Polresta Deli Serdang, Ipda Gabe Napitupulu, kedua kendaraan telah dibawa ke kantor Satlantas untuk kepentingan penyidikan. (sembiring/hm27)
PREVIOUS ARTICLE
Padangsidimpuan Banjir, Warga Hanyut dan Meninggal