AHY Janji Turunkan Harga Tiket Pesawat dalam 1-2 Minggu


ahy janji turunkan harga tiket pesawat dalam 1 2 minggu
Jakarta, MISTAR.ID
Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menargetkan percepatan penurunan harga tiket pesawat dalam 1-2 minggu ke depan.
Langkah ini diambil untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat, khususnya menjelang musim liburan Natal dan Tahun Baru.
“Kami menargetkan proses ini selesai dalam 1-2 minggu. Tidak hanya pemerintah, kami juga akan berdiskusi ketat dengan maskapai penerbangan agar tercapai kerja sama yang baik. Maskapai tentu ingin menjaga performa keuangannya, tetapi di sisi lain, kami berharap mereka turut mendukung upaya menurunkan harga tiket,” ujar AHY di Gedung BRIN, Jumat (15/11/24) dilansir dari CNN.
Baca juga: OJK Terbitkan Aturan Baru Usaha Bank Emas, Ini Daftarnya
AHY menyebutkan, pemerintah tengah mengoordinasikan langkah strategis, termasuk penyesuaian struktur biaya operasional maskapai seperti pajak dan biaya bahan bakar pesawat (avtur). Upaya ini diharapkan dapat menurunkan harga tiket sebelum Desember.
Menurut AHY, tiket pesawat yang lebih terjangkau akan mendukung pertumbuhan sektor pariwisata domestik dan menggerakkan ekonomi nasional. Hal ini menjadi penting, terutama menjelang musim liburan yang selalu ramai oleh wisatawan domestik maupun mancanegara.
“Kami ingin memastikan bahwa selama musim liburan ini, penerbangan menjadi lebih terjangkau bagi masyarakat, sehingga mampu mendorong perekonomian, terutama di sektor pariwisata,” jelasnya. (cnn/hm25)
PREVIOUS ARTICLE
OJK Terbitkan Aturan Baru Usaha Bank Emas, Ini Daftarnya