Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
DELISERDANG-SERGAI

Lama Tak Ditempati, Kantor Asset Pemprovsu di Lubuk Pakam Ditumbuhi Semak Belukar

journalist-avatar-top
By
Thursday, January 25, 2024 18:10
1
lama_tak_ditempati_kantor_asset_pemprovsu_di_lubuk_pakam_ditumbuhi_semak_belukar

Lama Tak Ditempati Kantor Asset Pemprovsu Di Lubuk Pakam Ditumbuhi Semak Belukar

Indocafe

Deli Serdang, MISTAR.ID

Bangunan bekas kantor UPT Cipta Karya Lubuk Pakam Dinas Sumber Daya Air Cipta Karya Provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang berada di komplek perkantoran Bupati Deli Serdang dalam kondisi ditumbuhi semak belukar.

Meski fisik bangunan kantor terlihat kokoh, namun karena sudah beberapa tahun tidak ditempati membuat kantor ditumbuhi rumput ilalang. Bahkan, ketinggian rumput mencapai satu meter lebih di bagian depannya.

Posisi kantor UPT Cipta Karya ini tepat berada di depan Kantor Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Kontruksi (SDABMBK) Deli Serdang.

Di belakangnya, terdapat kantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Deli Serdang.

Baca Juga : Halaman Kantor Penilik Disdik Deli Serdang Ditumbuhi Belukar

Kabid Aset Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Deli Serdang, Husni mengatakan, lahan kantor UPT tersebut milik Pemkab Serdang.

“Hanya bangunan gedung yang menjadi aset Provinsi dan statusnya Provinsi hanya pinjam pakai sama Pemkab Deli Serdang. Tahun lalu sempat kita surati Provinsi. Kita tanyakan soal kantor itu. Surat kita dibalas katanya kantor mau ditempati lagi. Gak tau kita kenapa sampai sekarang belum ditempati juga,” ujar Husni via seluler, Kamis (25/1/24).

Dari plang yang dibuat Pemkab Deli Serdang, eks Kantor UPT Cipta Karya ini berdiri di lahan Pemkab seluas 2439,04 M2. Tidak hanya bangunan kantor saja, areal parkir juga masih tampak kokoh. (sembiring/hm24)

journalist-avatar-bottomSyahrial Siregar