Tuesday, April 29, 2025
home_banner_first
SAINS & TEKNOLOGI

Caviar Modifikasi iPhone 16 Pro Berbalut Emas 24 Karat

journalist-avatar-top
Selasa, 29 April 2025 08.56
caviar_modifikasi_iphone_16_pro_berbalut_emas_24_karat

iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max edisi eksklusif berbalut emas 24 karat. (f:net/mistar)

news_banner

MISTAR.ID

Perusahaan modifikasi mewah Caviar kembali mencuri perhatian dengan meluncurkan iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max edisi eksklusif, kali ini berbalut emas 24 karat.

Edisi eksklusif ini bernama Spiritual Heritage Collection dengan tiga model yakni Reverence, Medina, dan OM.

Spiritual Heritager Collection ini sesuai namanya yang bernuansa agama Islam. Tak hanya berbalut emas, iPhone 16 Pro series ini diukur dengan bahan premium seperti garnet, dan enamel-enamel halus.

Model pertama Reverence bermakna nilai kehormatan dengan warna hitam dan perak. Perpaduan warna ini untuk memberi kesan kuat sekaligus tenang menunjukkan nilai penghormatan berani terhadap kehadiran sang Ilahi di Islam. Bagian punggung perangkat ini dihiasi ukiran-ukiran bermotif geometris perak, dilapisi enamel halus berbahan titanium.

Selain model Reverence, tersedia pula varian Medina yang memadukan warna hitam dan perak untuk kesan kuat namun tenang, serta varian berwarna emas dan tosca yang memancarkan kemewahan segar. Pada bagian pinggir punggung memiliki warna emas menampilkan relief yang dipahat menggunakan pola botani.

Sedangkan untuk warna tosca dengan pola bunga menggunakan enamel bernuansa islami berbentuk lingkaran yang disusun secara vertikal. Ini merupakan karya seni yang rumit.

Model ketiga adalah OM, memiliki model yang lebih simpel menghadirkan keseimbangan dan kesadaran yang terinspirasi dari unsur agama Buddha dan Hindu.

Terdapat ukiran simbol jingga (oranye) di bagian tengah, bermotif teratai tiga dimensi, dan dikelilingi oleh 32 batu garnet kecil yang tertanam di punggung titanium ponsel berwarna perak.

Kehadiran tiga edisi eksklusif ini merupakan tambahan untuk seri Credo Caviar yang juga turut menampilkan ikonografi/ukiran dari budaya Yahudi, Kristen, seperti edisi Basilika Santo Petrus, Mogen David, hingga Katedral Kristus Sang Juru Selamat.

Untuk harga yang ditawarkan berbeda-beda model Reverance seharga 8.340 dollar AS (Rp 140,5 jutaan), Medina 8.910 dollar AS (Rp150,1 jutaan), dan OM 9.200 dollar AS (Rp155,1 jutaan). (kcm/hm25)

REPORTER:

RELATED ARTICLES