Friday, April 25, 2025
home_banner_first
TAPANULI BAGIAN TENGAH

Hari Otda ke-29, Pemko Sibolga Komit Perkuat Tata Kelola dan Pelayanan Publik

journalist-avatar-top
Jumat, 25 April 2025 13.15
hari_otda_ke29_pemko_sibolga_komit_perkuat_tata_kelola_dan_pelayanan_publik

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Josua Hutapea saat memimpin upacara peringatan Hari Otonomi Daerah ke-29. (f:ist/mistar)

news_banner

Sibolga, MISTAR.ID

Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga berkomitmen untuk memperkuat semangat otonomi daerah melalui kolaborasi dan partisipasi aktif dari berbagai pihak. Hal ini diyakini sebagai pilar utama dalam memperkuat tata kelola pemerintahan daerah yang lebih responsif, transparan, dan akuntabel.

Josua Hutapea, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemko Sibolga, mengungkapkan hal tersebut tapi mewakili Wali Kota Sibolga pada upacara peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-29 yang digelar pada Jumat, 25 April 2025, di halaman Kantor Wali Kota Sibolga.

Upacara yang mengangkat tema “Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045” ini dihadiri oleh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kota Sibolga.

Josua Hutapea juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran Pemko Sibolga, tokoh masyarakat, akademisi, insan pers, dan seluruh elemen yang turut berkontribusi dalam menyukseskan pelaksanaan otonomi daerah.

Ia mengajak semua komponen untuk terus memperkuat komitmen dalam membangun tata kelola pemerintahan yang lebih baik, inovatif, dan berorientasi pada pelayanan publik yang optimal.

“Mari kita jadikan otonomi daerah sebagai sarana untuk mempercepat pemerataan pembangunan, memperkuat integrasi, serta meningkatkan daya saing daerah yang pada akhirnya berkontribusi bagi kemajuan,” tuturnya.

Di kesempatan yang sama, Josua menyampaikan selamat memperingati Hari Otonomi Daerah ke-29 Tahun 2025, serta mengajak semua pihak untuk tetap berkomitmen dalam memperkuat semangat otonomi daerah.

“Semoga semangat otonomi daerah terus menjadi penggerak untuk mewujudkan pemerintahan yang lebih baik, pelayanan publik yang prima, dan kesejahteraan masyarakat yang merata,” ujarnya mengakhiri. (feliks/hm27)

REPORTER:

RELATED ARTICLES