Thursday, April 24, 2025
home_banner_first
TAPANULI BAGIAN TENGAH

Banjir di Barus Surut Pasca Rendam Ratusan Rumah

journalist-avatar-top
Kamis, 17 April 2025 19.22
banjir_di_barus_surut_pasca_rendam_ratusan_rumah

Banjir di Kecamatan Barus yang mulai surut.(f:feliks/mistar)

news_banner

Tapteng, MISTAR.ID

Situasi terkini pasca peristiwa banjir melanda Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) yang sempat merendam ratusan rumah warga, saat ini kondisinya sudah surut.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tapteng bekerja sama dengan TNI dan Polri, turut bahu-membahu membantu warga untuk membersihkan rumah yang terendam banjir

"Banjir sudah surut. Aktivitas warga telah normal dan anak-anak sudah bersekolah," ujar Camat Barus, Sanggam Panggabean, kepada Mistar saat dihubungi, Kamis (17/4/2025).

Sanggam menjelaskan, pihaknya sudah melaporkan situasinya ke Bupati Masinton Pasaribu saat berkunjung ke Barus meninjau masyarakat yang terdampak banjir.

"Kita juga melaporkan, banjir di Barus disebabkan jebolnya penahan air Sungai Aek Sirahar di dua lokasi. Dalam peristiwa ini, tidak ada korban jiwa," katanya.

Camat menyampaikan, Pemkab Tapteng telah mendirikan posko layanan masyarakat di Desa Kinali, dan bupati juga memerintahkan untuk membantu warga yang terdampak banjir.

"Pemerintah telah membuka posko kesehatan. Dan Dinas Sosial telah membuka dapur umum di Kantor Camat Barus," ucapnya.

Seperti diberitakan, Bupati Tapteng bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) turun meninjau tiga lokasi yang terdampak banjir di Kecamatan Kolang, Pasaribu Tobing, dan Barus.

Seperti diketahui hujan mengguyur Kabupaten Tapteng, mulai Selasa (15/4/2025) malam hingga Rabu (16/4/2025), mengakibatkan bronjong pembatas sungai jebol di Desa Kinali dan Ujung Batu menyebabkan ratusan pemukiman warga terendam air.

Lokasi yang ditinjau adalah Kelurahan PO Hurlang, Kecamatan Kolang, Desa Suka Maju, Kecamatan Pasaribu Tobing, serta Desa Kinali dan Bungo Tanjung, Kecamatan Barus. (feliks/hm16)


REPORTER:

RELATED ARTICLES