Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
SUMUT

Sebanyak Rp587 Miliar Digelontorkan untuk Pembangunan Stadion Utama Sumut

journalist-avatar-top
Rabu, 20 September 2023 21.07
sebanyak_rp587_miliar_digelontorkan_untuk_pembangunan_stadion_utama_sumut

sebanyak rp587 miliar digelontorkan untuk pembangunan stadion utama sumut

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Pembangunan stadion utama Sumatera Utara (Sumut) untuk PON ke-21 tahun 2024 di Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, bernilai kontrak Rp587 miliar telah resmi dimulai. Penandatanganan kontrak menandai pembangunan stadion.

Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sumut Syahfriel Tansier menyebut pembangunan stadion tersebut ditargetkan selesai dalam 11 bulan. Dan akan selesai pada Agustus 2024 mendatang.

“Targetnya kita harus selesai sebelum event berlangsung. Sementara ini kita terkondisi dari Pemprov, tadi Pj Gubernur meyakinkan dan mendukung kegiatan ini. Kami tidak khawatir masalah itu pastinya kami pantau ya,” ucapnya, Rabu (20/9/23).

Baca juga: Persiapan PON 2024, Pj Gubernur: Sumut Sudah on The Track

Pembangunan proyek tersebut, kata dia, menggunakan skema tahun jamak (multi years).

“Tahun jamak atau multiyears kontrak, kalau ini memang tahun jamak ini sudah ada pasti anggarannya, tahun ini kita targetkan 40% dari nilai kontrak,” sebutnya.

Sementara itu, Direktur Prasarana Strategis Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR Essy Asiyah, berpesan pada pelaksana pembangunan agar menjaga mutu, tepat waktu, dan tertib administrasi. Kepada Pemprov Sumut, ia mengingatkan manajemen pengelolaan stadion usai nantinya pelaksanaan PON 2024.

REPORTER: