Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Bakti Sosial PWI Asahan, Berbagi ke Loper Koran dan Janda Wartawan

journalist-avatar-top
By
Thursday, April 13, 2023 08:08
19
bakti_sosial_pwi_asahan_berbagi_ke_loper_koran_dan_janda_wartawan

bakti sosial pwi asahan berbagi ke loper koran dan janda wartawan

Indocafe

Asahan, MISTAR.ID

Bakti sosial Ramadhan yang dilakukan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Asahan dilakukan dengan berbagai ke loper koran hingga janda wartawan pada Rabu (12/4/23).

Kegiatan ini juga mendapatkan apresiasi dari Bupati Asahan melalui Asisten III Drs Muhilli Lubis saat hadir dalam acara tersebut bersama Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj.

Selain apresiasi, Bupati juga bangga atas inisiatif wartawan yang tergabung dalam PWI, karena selain mengejar berita dan informasi, tetap tidak lupa memanfaatkan momentum Ramadhan untuk mengejar kebajikan dengan pemberian santunan kepada janda wartawan, loper koran dan anak yatim.

Baca Juga:PWI Asahan Sukses Gelar Sekolah Jurnalistik, Mahasiswa Jadi Calon Jurnalis

“Saya berharap kegiatan ini dapat berkesinambungan dan ditingkatkan sebagai salah satu wujud kepedulian terhadap sesama dengan saling berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan”, pungkas Muhilli.

Sementara itu Ketua PWI Asahan Indra Sikumbang dalam laporannya menyampaikan bakti sosial PWI Asahan peduli merupakan salah satu bentuk kepedulian wartawan yang bernaung dalam organisasi PWI Cabang Asahan dan rutin dilaksanakan setiap tahunnya.

“Untuk tahun ini kita memberikan bantuan kepada 53 orang yang terdiri dari janda wartawan, loper koran dan anak yatim dan semoga hal ini dapat lebih ditingkatkan di tahun-tahun yang akan datang,” ujar Indra.

Baca Juga:PWI Asahan dan YMMA Jalin MoU Penyebarluasan Informasi Penanggulangan TBC

Sementara Ustadz Dahmul Daulay SAg dalam tausiahnya menyampaikan salah satu amalan yang sangat baik dilakukan di bulan suci Ramadhan ini, adalah berinfaq dan bersedekah. “Karena Ramadhan mendidik kita bahwa berbagi itu indah dan merupakan hal yang sangat dianjurkan untuk dilakukan di bulan yang penuh kemuliaan ini,” pesan ustad.

Turut hadir Kapolres Asahan, mewakili Forkopimda Asahan, Sekretaris Dinas Kominfo Asahan, Ketua Ikatan Wartawan Online, serta insan pers.(perdana/hm15)

journalist-avatar-bottomLuhut