Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

APP Gesa Taput Unjuk Rasa Ke DPRD Taput Tutup Cafe Taruli Dan Dom Diduga Penyedia Wanita Penghibur

journalist-avatar-top
By
Tuesday, July 25, 2023 08:17
27
app_gesa_taput_unjuk_rasa_ke_dprd_taput_tutup_cafe_taruli_dan_dom_diduga_penyedia_wanita_penghibur

app gesa taput unjuk rasa ke dprd taput tutup cafe taruli dan dom diduga penyedia wanita penghibur

Indocafe

Taput, MISTAR.ID

Aliansi Pemuda Peduli Generasi Bangsa Tapanuli Utara (APP) melakukan aksi unjuk rasa di depan gedung DPRD Taput untuk menuntut penutupan tempat hiburan malam oleh Pemkab Taput dan aparat kepolisian.

Di antaranya adalah cafe Taruli dan Dom di Kecamatan Siborong-borong, yang diduga tidak memiliki izin untuk menyelenggarakan hiburan malam.

Selain menuntut penutupan cafe hiburan malam, diharapkan Kapolres Taput melakukan razia terhadap pengguna narkoba di dalam cafe tersebut.

Dalam kampanye ini, APP Gesa Tapanuli Utara menuntut agar perwakilan rakyat di DPRD secara konsisten menutup cafe dunia malam yang menyediakan wanita penghibur di Taput, seperti cafe Taruli dan Dom di Kecamatan Siborong-borong yang selalu menyediakan wanita penghibur setiap malam.

Baca juga : Bupati Taput Belum Tindak Tegas Cafe Taruli, Warga Siborongborong Kecewa

“Kami APP Gesa Tapanuli Utara dalam aksi ini kami menuntut kepada DPRD selalu perwakilan rakyat agar dapat menutup cafe dunia malam penyedia wanita penghibur di Taput termasuk cafe Taruli dan Dom di Kecamatan Siborong-borong yang selalu menyediakan setiap malam wanita penghibur. Selain itu kepada pihak Polres juga dapat melakukan razia penyaluran narkoba di cafe cafe dunia malam” Ujar Primus Nababan dan Sultan Sihombing selalu penanggung Jawab aksi Senin (24/7) di kantor DPRD Taput.

Sementara itu, Rudi Nababan, ketua DPRD Taput, menanggapi tuntutan aksi APP Gesa, mengatakan, “Ketua dewan selalu bertemu dengan pihak terkait untuk mencapai kesepakatan tentang penutupan cafe dunia malam yang tidak memiliki izin usaha.”

Sesuai arahan dan atas tindakan APP Gesa, kami akan melakukan razia di kafe di Siborong-borong yang tidak memiliki izin usaha jelas Torus malam ini, kata satpol PP. Rudi Sitorus saat dihubungi Mistar Senin (24/7/23).   (Fernando/hm19)

journalist-avatar-bottomRedaktur Tengku Bobby Lesmana