Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SOCCER

Posteocoglu: Manchester City Adalah Tantangan dan Kami Ingin Menang

journalist-avatar-top
By
Tuesday, May 14, 2024 10:31
0
posteocoglu_manchester_city_adalah_tantangan_dan_kami_ingin_menang

Posteocoglu Manchester City Adalah Tantangan Dan Kami Ingin Menang

Indocafe

London, MISTAR.ID

Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou mengatakan bahwa timnya tidak memikirkan persaingan perebutan gelar Premier League antara Manchester City dan Arsenal. Ia hanya memandang pertandingan menghadapi City, Rabu (15/5/24) dini hari ini sebagai tantangan untuk mengukur kekuatan mereka sendiri.

City yang berada di posisi kedua akan berupaya memenangkan pertandingan untuk kembali meraih posisi puncak klasemen dari Arsenal yang unggul satu poin saat ini.

Sementara itu, Spurs berusaha menutup merapatkan jarak empat poin dengan Aston Villa yang berada di posisi keempat dalam upaya mereka lolos ke Liga Champions musim depan.

Baca juga: Taklukkan Sociedad 2-0, Barcelona Kembali Rebut Peringkat Dua

“Setiap kali kami akan bermain melawan Manchester City, terutama pada akhir musim, ketika mereka selalu tampil pada performa terbaik, itu adalah tantangan besar,” kata Postecoglou kepada wartawan, Senin (14/5/24), dikutip Reuters.

“Kami punya kesempatan mengukur diri kami sendiri menghadapi tim terbaik, yang secara konsisten berusaha meraih gelar. Kami ingin meniru mereka suatu hari nanti. Cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan uji kemampuan melawan mereka,” imbuhnya.

City selalu kesulitan di Spurs sejak pindah ke stadion baru, di mana tim besutan Pep Guardiola kalah dalam lima pertandingan di sana, sebelum meraih kemenangan pertama pada pertandingan Piala FA, Januari lalu.

“Catatan kandang saya yang terbaru melawan mereka adalah satu pertandingan, satu kekalahan. Jadi saya tidak akan mendapatkan kepercayaan diri dari itu,” kata Postecoglou.

journalist-avatar-bottomAnwar S Pane