Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
SOCCER

Manchester United Lepas 14 Pemain di Transfer Musim Panas 2023

journalist-avatar-top
By
Tuesday, September 5, 2023 14:20
23
manchester_united_lepas_14_pemain_di_transfer_musim_panas_2023

manchester united lepas 14 pemain di transfer musim panas 2023

Indocafe

Manchester, MISTAR.ID

Klub Liga Inggris, Manchester United termasuk cukup sibuk di bursa transfer musim panas 2023.

Selain mendatangkan amunisi baru, klub yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya itu juga melepas beberapa pemainnya.

Dalam bursa transfer kali ini, Setan Merah sukses mendatangkan sejumlah pemain baru. Pelatih, Erik Ten Hag tercatat mendapat 7 orang pemain yakni, Rasmus Hojlund, Mason Mount, Andre Onana, Altay Bayindir, Sofyan Amrabat dan Sergio Reguilon.

Baca juga: Manchester United Kunci 3 Pemain di Hari Terakhir Transfer Liga Inggris  

Peraih gelar Liga Utama Inggris terbanyak sepanjang masa itu juga harus berpisah dengan sejumlah pemainnya. Dirangkum dari Transfermarkt, pada Selasa (5/9/23), MU telah melepas 9 pemainnya musim ini.

Para pemain yang dilepas yakni, Phil Jones (bek tengah), Axel Tuanzebe, (bek tengah,  David de Gea (kiper), Mason Greenwood (sayap kanan), Alvaro Fernandez (bek kiri), Brandon Williams (bek kiri) dan Teden Mengi (bek kiri).

Berikutnya,  Zidane Iqbal (gelandang), Alex Telles (bek kiri), Matej Kovar (kiper), Fred (gelandang),  Anthony Elanga (sayap kiri), Dean Henderson (kiper) dan Eric Bailly (bek). (bln/hm16)

 

journalist-avatar-bottomRedaktur Jansen Siahaan