Pasokan Air Bersih di Parapat Terganggu, PDAM Tirtalihou Kirim Tangki Air


Warga antre mengisi air bersih pascabanjir bandang Parapat. (f:indra/mistar)
Simalungun, MISTAR.ID
Memastikan ketersediaan air bersih, PDAM Tirtalihou mengirimkan tangki air minum ke dapur umum agar kebutuhan warga yang terdampak banjir bandang di Parapat tetap terpenuhi.
"Untuk kebutuhan air bersih di dapur umum sudah kita kirim siang ini. Kita terus koordinasi juga dengan camat," kata Direktur Utama PDAM Tirtalihou, Dodi R Mandalahi, Rabu (19/3/2025).
Diketahui pascabanjir bandang yang melanda Parapat, pasokan air bersih dari PDAM Tirtalihou terganggu dan mulai kembali mengalir meski masih dalam proses normalisasi.
Dodi juga memastikan pembersihan sumber air telah dilakukan untuk mengatasi lumpur yang mengotori umbul-umbul pascabanjir.
"Sudah dibereskan. Semalam sudah jalan air, akibat banjir air berlumpur jadi warga membuang semuanya," ujarnya.
Meski distribusi air sudah kembali berjalan, Dodi mengakui bahwa kondisi air saat ini masih keruh.
"Air sudah jalan, tapi masih keruh. Menunggu normalisasi lah, karena di situ (mengandalkan) gravitasi," tuturnya.
Ia menambahkan, pihak PDAM terus memantau kondisi dan berupaya mempercepat normalisasi agar warga dapat kembali menikmati air bersih. (indra/hm25)
PREVIOUS ARTICLE
Air Bersih Sulit Diperoleh Pasca Banjir Bandang di Parapat