Eks Sekretaris DPC Partai Hanura Siantar Jimmy Gultom ‘Dibuang’ dari DCS DPRD Siantar
Eks Sekretaris Dpc Partai Hanura Siantar Jimmy Gultom Dibuang Dari Dcs Dprd Siantar
Pematang Siantar, MISTAR.ID
Mantan Sekretaris DPC Partai Hanura Siantar Jimmy Gultom masuk dalam perbaikan DCS. Ia ‘dibuang’ dan diganti dari partai yang diketuai Ronald Tampubolon.
Jimmy yang tadinya berada nomor urut 1 Dapil I digantikan Bony Siregar yang tadinya bertarung dari Dapil II.
Posisi Bony Siregar sebelumnya digantikan anggota DPRD Siantar periode 2014-2019, Frans Bungaran Sitanggang.
Baca juga: Sekretaris Partai Hanura Pematang Siantar Diganti
Ida Halanita Damanik yang tadinya maju dari Dapil I bertukar posisi dengan Dinda Rizky yang awalnya dari Dapil III.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pematang Siantar menerima perbaikan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) saat tahapan pencermatan Daftar Calon Sementara (DCS).
Dari data yang diterima dari KPU Siantar, terdapat 8 partai politik yang melakukan partai politik. Mereka diantaranya, A’ylul Murtadha dan Andi Putra Junaidi Lubis dari Dapil III dari Partai Ummat. Keduanya digantikan Selamat Afriandi dan Rudi Hartono.
Kemudian dari Partai Demokrat Dapil III yaitu, Moranida Munthe, Rosidah Saragih dan Ade Fatwa yang digantikan Juanda Tulus Panjaitan, Zuraidah dan Norton Silitonga.
Baca juga: 100 Persen Didukung PAC, Ronald Darwin Tampubolon Maju Jadi Ketua PP Siantar
Selanjutnya Partai Amanat Nasional (PAN) Dapil II, Edo Adrin Sofni digantikan Vicky Jansen Siagian.
Dari PDI Perjuangan melakukan pergantian terhadap Parlaungan Simanjuntak, Harry P Sihaloho, Nurhayati Siregar dan Jamukka Sihotang. Mereka digantikan dengan Anto Leo Saragih, Jekson Simanjuntak, Siska Utami Siburian dan Abraham Lumbantobing.
Partai Gerindra hanya melakukan satu pergantian Bacaleg, yaitu Muhammad Ichsan Hasibuan digantikan Kania Utami. Kemudian Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengganti Jefri Manurung dan Mikael Simanihuruk.
Keduanya digantikan Sandy Manuel Situmeang dan Muhammad Kevin. (gideon/hm17)