Kemenag Gelar Sayembara Desain Batik Jemaah Haji 2024, Kemenag Siantar : Daftarnya Melalui Online
Kemenag Gelar Sayembara Desain Batik Jemaah Haji 2024 Kemenag Siantar Daftarnya Melalui Online
Pematang Siantar, MISTAR.ID
Kementerian Agama (Kemenag) mengundang masyarakat Indonesia yang berminat untuk ikut dalam sayembara desain batik haji Indonesia dengan hadiah puluhan juta rupiah.
Hal itu dikatakan Kemenag Kota Pematang Siantar melalui Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU), Luhut Ritonga, saat dijumpai di ruang kerjanya, pada Selasa (29/8/23).
“Iya, untuk seluruh Indonesia itu berlaku. Untuk penyegaran saja terhadap pakaian yang dikenakan para jemaah kita. Dengan motif baru yang lebih inovatif, juga mencerminkan kultur, budaya kita,” ucapnya.
Baca juga: Mahfud MD Soroti Huruf Alquran Salah Cetak, Kemenag: Ditemukan Sejak Tahun 2022
Sebenarnya, kata Luhut, kegiatan seperti ini sudah dilakukan setiap tahun. Namun, belum ada desain motif seragam batiknya yang pas. Sehingga, motif seragam batik jemaah Indonesia itu masih menggunakan yang lama.
“Setiap tahun memang dibuat sayembara seperti ini untuk membuat seragam batik jemaah Indonesia. Tapi belum ada yang cocok. Kemenag itu netral, jangan nanti kalau warnanya kuning, dibilang pro sama ini. Buat lagi merah, dibilang pro sama yang satu lagi. Jadi, kami tidak pernah berpihak pada politik, suku, dan lain sebagainya,” terang Luhut.
Lantas, apa saja syarat dan cara pendaftarannya?
Luhut menyebut pendaftaran sayembara desain batik haji Indonesia akan dibuka secara online melalui Pusaka Kemenag yang bisa diunduh melalui playstore, appstore, atau tautan pusaka.kemenag.go.id.
Baca juga: Kemenag Temukan 41 MTs Gunakan Buku Pelajaran Terindikasi Ajaran Menyimpang
“Silahkan siapa saja bisa ikutan, tak ada persyaratan persyaratan apapun. Pendaftaran sudah dibuka mulai beberapa hari sebelumnya. Kalau tak salah sampai awal bulan September ini,” tegasnya.
Apabila nanti dinyatakan sebagai pemenang, kata Luhut, hasil desain peserta itu akan menjadi milik penyelenggara sayembara batik haji Indonesia, yakni Kemenag. Selanjutnya, hasil karya desain itu akan dijadikan sebagai seragam haji Indonesia pada musim haji 1445 H/2024 Masehi.
“Yang penting, buatlah konsep desain batik yang betul-betul menggambarkan kondisi Indonesia, para jemaahnya. Panitia akan melakukan seleksi administrasi atas dokumen yang telah diisi dalam proses pendaftaran. Hanya peserta yang lolos seleksi administrasi yang akan masuk tahap penjurian,” pungkasnya.
Luhut juga menginformasikan bahwasanya pemenang sayembara, akan diumumkan pada 2 Oktober 2023, bertepatan dengan Hari Batik Nasional. (yetty/hm17)