Sambut Baik UU TNI Disahkan, Masyarakat Kota Medan Bagi Takjil


Masyarakat Kota Medan lakukan bagi-bagi takjil sebagai bentuk kegembiraan atas sahnya UU TNI. (f:ist/mistar)
Medan, MISTAR.ID
Pasca disahkan Rancangan Undang-Undang (RUU) TNI, masyarakat Kota Medan lakukan pembagian takjil bagi pengguna jalan yang melintas di persimpangan Manhattan Jalan Gatot Subroto Medan, Kamis (20/3/2025).
Pembagian tersebut merupakan bentuk kegembiraan dan rasa syukur setelah RUU TNI disahkan oleh DPR RI.
Koordinator lapangan, Abi mengatakan ia dan tim yang turun membagikan takjil sangat senang dengan disahkannya UU TNI.
"Sebagai penjaga kedaulatan NKRI, ini sangat berarti untuk rakyat Indonesia. Khususnya Sumut yang selama ini rawan peredaran narkoba dan kejahatan jalanan," katanya kepada wartawan di lokasi.
Menurut Abi, sudah banyak bukti TNI membantu Polri dalam memerangi segala kejahatan.
"Kami warga Kota Medan bangga dengan TNI, wujudkan keamanan bagi kami semua," ucapnya.
Diketahui, Kamis (20/3/2025) DPR RI telah mengesahkan RUU perubahan dari UU nomor 34 tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia menjadi undang-undang yang sah.
Pengesahan tersebut dilakukan dalam rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPR RI, Puan Maharani, di Gedung DPR RI. (amita/hm18)