Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
PERISTIWA

Ratu Entok Dimasukkan Sel Perempuan atau Laki-laki?

journalist-avatar-top
By
Wednesday, October 9, 2024 09:34
0
ratu_entok_dimasukkan_sel_perempuan_atau_laki_laki

Ratu Entok Dimasukkan Sel Perempuan Atau Laki Laki

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Ratu Thalisa alias Ratu Entok telah resmi ditahan terhitung sejak, Selasa (8/10/24), di Direktorat Reserse Siber Polda Sumatera Utara (Sumut). Penahanan itu dilakukan usai penyidik menetapkan Ratu Entok sebagai tersangka.

Lantas, banyak orang mempertanyakan di sel manakah Ratu Thalisa akan ditahan? Menanggapi hal itu, Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi menyebut pihaknya akan memastikan lagi terkait dengan jenis gender (kelamin) yang bersangkutan.

“Itu nanti penyidik yang memastikan. Yang jelas yang bersangkutan identitasnya perempuan,” ujar Kombes Hadi, Selasa (8/10/24) malam.

Baca juga: Ratu Entok Ditangkap di Rumahnya

Berdasarkan penelusuran mistar.id dari laman Diktori Putusan Mahkamah Agung, nomor 140/Pdt.P/2021 yang dikeluarkan oleh Pengadilan Negeri Lubuk Pakam pada tanggal 16 September 2021, Hakim Tunggal Erwinson Nababan mengabulkan permohonan atas nama Irfan.

Irfan yang mulanya berjenis kelamin laki-laki diberikan izin secara sah untuk melakukan perubahan status jenis kelamin ke perempuan.

Dalam putusan itu juga, Irfan (pemohon) diberikan hak oleh Majelis Hakim untuk merubah nama yang awalnya bernama Irfan menjadi Ratu Thalisa.

Setelah itu diperintahkan kepada Ratu Thalisa untuk melaporkan perubahan nama dan jenis kelaminnya ke Dinas Pencatat Sipil Kabupaten Deli Serdang. (matius/hm20)

journalist-avatar-bottomRedaktur Elfa Harahap