Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Gempa Bumi 3,7 Magnitudo Guncang Wilayah Sipoholon Taput

journalist-avatar-top
Kamis, 20 Juli 2023 09.40
gempa_bumi_37_magnitudo_guncang_wilayah_sipoholon_taput

gempa bumi 37 magnitudo guncang wilayah sipoholon taput

news_banner

Tapanuli Utara, MISTAR.ID

Gempa bumi tektonik berkekuatan 3,7 Magnitudo guncang wilayah Sipoholon, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Kamis (20/7/23).

Gempa yang terjadi pukul 05.41 WIB itu berada pada koordinat 2.05 LU dan 98.95 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 4 Km Barat Laut, Taput, Sumut, pada kedalaman 3 Km.

“Gempa bumi yang terjadi disebabkan oleh aktivitas Sesar Sumatera pada Segmen Renun, jika memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposentrumnya,” ujar Kepala BMKG wilayah I Medan Hendro Nugroho.

Hendro mengatakan, guncangan gempa dirasakan di Sipoholon dengan skala intensitas III MMI (getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang).

Baca juga: Gempa 6,6 Magnitudo Guncang Argentina Terasa Hingga Chile

“Hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan (aftershock) hingga saat ini,” sebutnya.

Meski begitu, kata Hendro, BMKG mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

“Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi,” ucapnya. (ial/hm20)

REPORTER: