Friday, April 25, 2025
home_banner_first
NIAS RAYA

Penggunaan Dana BOS PAUD KB BNKP Jemaat Siofabanua Tuhemberua Nias Utara Diragukan

journalist-avatar-top
Sabtu, 25 Januari 2025 07.42
penggunaan_dana_bos_paud_kb_bnkp_jemaat_siofabanua_tuhemberua_nias_utara_diragukan

Anak-anak PAUD bermain sambil belajar di ruang gedung sekolah minggu (f:ist/mistar)

news_banner

Nias Utara, MISTAR.ID

Penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang diberikan pemerintah kepada pihak pengelola Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kelompok Bermain (KB) BNKP Jemaat Siofabanua, Desa Banuagea, Kecamatan Tuhemberua, Kabupaten Nias Utara, diragukan warga karena diduga tidak tepat sasaran.

Selain itu, warga juga menyoroti keberadaan PAUD KB BNKP Jemaat Siofabanua itu lantaran aktivitas belajar sempat berhenti, sementara kutipan dilakukan Rp20.000 setiap anak tiap bulannya.

Berkaitan dengan itu, Kepala PAUD KB BNKP Jemaat Siofabanua, Marniwati Gea membenarkan soal dana BOS yang mereka terima setiap tahunnya. Namun jumlah bervariasi.

"Untuk tahun 2024 PAUD KB BNKP dapat dana Rp18 juta. Dana itu diperuntukan untuk honor tutor Rp100.000 per orang dan pernah beli beberapa buah kursi," ujarnya, pada Kamis (23/1/25).

Sementara mengenai proses belajar yang sempat berhenti dibenarkan Marniwati. Menurutnya, hal ini terjadi karena dari lima orang tutor, ada yang sakit.

Perlu diketahui tempat belajar anak-anak PAUD KB BNKP Jemaat Siofabanua merupakan gedung ibadah bagi anak-anak atau gedung sekolah minggu. Bangunannya masih belum selesai dikerjakan. Terlihat bahwa lantainya masih beralaskan tikar plastik lantaran keterbatasan kursi. Sementara lantainya berdebu dan bisa membahayakan kesehatan anak-anak. (@satu/hm17)

REPORTER:

RELATED ARTICLES