Friday, April 25, 2025
home_banner_first
MEDAN

Peringati Hari Pahlawan, TMP Bagikan 300 Karung Beras

journalist-avatar-top
Minggu, 8 November 2020 21.40
peringati_hari_pahlawan_tmp_bagikan_300_karung_beras

peringati hari pahlawan tmp bagikan 300 karung beras

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Dalam rangka menyambut Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November 2020, pengurus Taruna Merah Putih (TMP) Medan membagikan 300 karung beras kepada warga di Tiga Kecamatan dikawasan Kota Medan.

Pada kegiatan tersebut, Ketua Taruna Merah Putih Kota Medan, Wong Chun Sen Tarigan bersama pengurus dan anggota tampak membagikan beras seberat 5 kg kepada warga. “Ini sebagai bentuk kepedulian kepada sesama terlebih lagi pada masa pandemi Covid-19,” ucap Wong yang juga Anggota DPRD Kota Medan, Minggu (08/11/20).

Didampingi Niko Anggota Taruna Merah Putih Kota Medan, Wong menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kerjasama antara TMP Medan dengan para donatur, sehingga terlaksananya kegiatan bhakti sosial sekaligus dalam memperingati Hari Pahlawan. “Terimakasih kepada para donatur sehingga terlaksana kegiatan bhakti sosial yang dibagikan kepada masyarakat sehingga dapat bermanfaat,” ujarnya.

Baca Juga:Bagi-bagi Sembako, ‘Parkomben’ Terharu Dikunjungi Kapolres

Ia juga mengingatkan warga untuk selalu menjaga kesehatan dan pakai masker bila ke luar rumah dalam mengurangi dampak Covid-19. Adapun kegiatan yang telah berlangsung di kawasan Jalan Jemadi, Kelurahan Pulau Brayan Darat II, Kecamatan Medan Timur tepat di pemukimam warga Jemadi Permai I dan II dengan membagikan 100 karung beras.

Kemudian dilanjutkan ke Jalan Pertempuran Gang Sekata Lingkungan X, Kelurahan Pulau Brayan Kota, Kecamatan Medan Barat, juga dibagikan beras dengan jumlah yang sama.

Masih dalam kegiatan yang sama, pada Sabtu (07/11/20), pihak pengurus TMP Medan juga telah membagikan 100 karung beras, di kawasan Jalan Seikera Gang Kepribadian, Kecamatan Medan Perjuangan sebanyak 40 KK dan di Jalan Idris Kelurahan Pulau Brayan Darat, Kecamatan Medan Timur sebanyak 60 KK. (amsal/hm12)

REPORTER: