Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
MEDAN

Peringati Hari Buruh, Pertamina Beri Pengobatan Gratis di Belawan

journalist-avatar-top
By
Tuesday, May 7, 2024 21:13
0
peringati_hari_buruh_pertamina_beri_pengobatan_gratis_di_belawan

Peringati Hari Buruh Pertamina Beri Pengobatan Gratis Di Belawan

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) tahun 2024, Pertamina Patra Niaga melalui Serikat Pekerja Pertamina Unit Pemasaran I (SPP UPMS I) bersama Medical Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut memberikan pengobatan gratis di Musala Kampung Bagan Deli Kecamatan Medan Belawan, Medan.

SPP UPMS I merupakan serikat pekerja yang anggotanya adalah pekerja Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut.

Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria mengatakan Pertamina Patra Niaga kembali mewujudkan kepedulian pekerja yang tergabung dalam SPP UPMS I pada kesehatan masyarakat.

Baca juga : Cek Kualitas BBM, Pertamina Lakukan Uji Tera Sejumlah SPBU di Sumut

Pihaknya menyelenggarakan kegiatan bakti sosial berupa pengobatan gratis bagi masyarakat di sekitar wilayah operasi khususnya Fuel Terminal (FT) Medan Group.

“Kami akan terus berupaya untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat di sekitar wilayah operasi. Kegiatan bakti sosial berupa pengobatan gratis ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di Belawan sekaligus memperingati Hari Buruh Internasional,” ujar Satria dalam keterangan persnya, Selasa (7/5/24).

journalist-avatar-bottomAndiyus