Kenaikan Tarif Parkir Kendaraan di Medan Masih Akan Dibahas
Kenaikan Tarif Parkir Kendaraan Di Medan Masih Akan Dibahas
Medan, MISTAR.ID
Wali Kota Medan, Bobby Nasution menyebut bahwa rencana kenaikan tarif parkir memang telah diatur dalam Peraturan Daerah (Perda) Kota Medan. Meski begitu, kebijakan tersebut masih akan dibahas terlebih dahulu.
“Di Perda memang sudah disahkan. Saya kan sudah sampaikan, tugas kita dari Pemerintah Pusat untuk menjaga inflasi. Salah satu indikator inflasi adalah parkir, kendaraan-kendaraan transportasi. Makanya kita berencana membuat perubahan di bidang parkir,” ucap Bobby usai memperkenalkan Bus Listrik Gratis Kota Medan di Komplek J-City, Kamis (4/1/24).
Meski sudah ada beredar tarif parkir, Bobby menyebut bahwa tarif tersebut belum berlaku di Kota Medan.
“Nanti, belum saya tentukan. Yang bilang ada yang mau naik (tarif parkir), kita kan pemerintah harus mensosialisasikan (kebijakan) apapun itu. Hasil sosialisasi itu nanti akan kita pertimbangkan. Bukan berarti begitu disuarakan wajib jadi, bukan (kenaikan tarif parkir) ini harus jadi, tapi akan kita diskusikan,” ujarnya.
Baca juga: Bobby Nasution Janji Semua Pengerjaan di Kota Medan Selesai Tahun Ini
Bila pun kenaikan tarif itu memang harus dilakukan, Bobby telah meminta kepada jajarannya untuk memperhatikan dengan baik angka kenaikan yang akan ditetapkan. Pasalnya, kenaikan tarif parkir akan berpengaruh terhadap kenaikan inflasi.
“Tapi kita di Kota Medan, saya sudah sampaikan agar diperhatikan betul itu untuk naik-naikkan angka (tarif parkir), karena itu akan menaikkan inflasi, akan berpengaruh sekali kepada masyarakat,” katanya.
Untuk mempertimbangkan kenaikan tarif tersebut, lanjut Bobby, pihaknya akan melihat beberapa faktor terlebih dahulu.
“Kita akan lihat tarifnya dari beberapa daerah yang lain, dari beberapa waktu (tarif parkir) kita belum pernah naik. Saya wanti-wanti kemarin, saya sudah sampaikan ke Pak Sekda dan seluruh jajaran, wanti-wanti ini jangan naikkan sembarangan. Jangan naiknya dengan angka yang terlalu drastis, karena ini akan mempengaruhi ekonomi walaupun sedikit,” tutupnya. (Rahmad/hm20)
PREVIOUS ARTICLE
40 Hari Menuju Pemilu, Logistik KPU Sumut Capai 87 Persen