Bangkitkan Seni di Medan, Disdikbud Ajak Seniman dan Pelajar Berkolaborasi


bangkitkan seni di medan disdikbud ajak seniman dan pelajar berkolaborasi
Medan, MISTAR.ID
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kota Medan Benny Sinomba Siregar berdialog dengan para seniman yang tergabung dalam Konsorsium Seniman Medan (KSM) terkait membangkitkan kembali geliat kesenian dan kebudayaan di Kota Medan.
Dialog tersebut juga dihadiri oleh Kepala Bidang (Kabid) Kebudayaan OK Zulfani Anhar dan Plt Sekretaris Dinas Pendidikan (Sekdisdik) Kota Medan Andy Yudhistira di Kantor Dinas Pendidikan Kota Medan, Jalan Pelita IV, Kecamatan Medan Perjuangan, Senin (2/9/24).
Koordinator KSM, Ojak Manalu menyampaikan kedatangan mereka bertujuan untuk berdiskusi tentang rencana membangkitkan kembali aktivitas seni dan budaya di Taman Budaya Medan (TBM).
Baca juga: Konsorsium Seniman Medan Ajukan Surat Permohonan RDP ke DPRD
“Kita akan membuat Pesta Seni Medan (Pesan), ada puluhan komunitas dan kelompok seni yang akan andil,” sebutnya.
Ojak juga menjelaskan, dalam kegiatan itu ada puluhan komunitas dan kelompok seni yang ikut terlibat. “Yang ikut puluhan kelompok, baok untuk teater, tari, seni rupa, film, sastra, dan lainnya. Kita hidupkan kembali geliat seni di Kota Medan,” jelasnya.
Selain kegiatan seni dan budaya, Ojak juga menerangkan bahwa di Pesta Seni itu nanti juga akan diadakan perlombaan yang terkait dengan seni dan budaya. “Kita buat lomba juga, biar masyarakat juga berperan aktif,” tambahnya.
Baca juga: Meramaikan Kembali Taman Budaya, Para Seniman Kota Medan Akan Gelar ‘Pesan’
Dalam kesempatannya, Kadisdikbud Kota Medan Benny Siregar menyarankan agar para pelajar juga diikutsertakan dalam kegiatan tersebut. “Kalau bisa para pelajar kita libatkan juga dalam lomba-lomba,” katanya.
Menanggapi hal itu, Ojak menyebutkan bahwa perlombaan yang diadakan memang ditujukan untuk para pelajar. “Para pelajar nanti akan kita libatkan dalam lomba, seperti lomba baca puisi, mewarnai, akting, dan lainnya,” sebutnya.
Kemudian Benny menyambut positif hal tersebut, ia berharap kedepan antara pelaku seni dan budaya bisa selaras dengan pihak Disdikbud.
“Hal ini sangat baik, keterlibatan semua pihak, dan semoga bisa saling mengisi dan melengkapi antara seniman dan pihak Disdikbud,” tutupnya. (maulana/hm25)